Liga Champions
RAPOR 16 Pemain AC Milan usai Bantai Dinamo Zagreb di Liga Champions, Sinar Gabbia di Panggung Eropa
Rapor pemain AC Milan usai taklukkan Dinamo Zagreb di Liga Champions tadi malam.
Penulis: Christoper Desmawangga | Editor: Christoper Desmawangga
Mengoleksi 7 poin dari 5 partai, AC Milan menghuni peringkat kedua, di bawah Chelsea (10) yang sudah dipastikan finis sebagai juara grup dan maju ke fase gugur.
Baca juga: Strategi Juventus Berhasil Salip AC Milan, Bianconeri Sukses Bawa Hakim Ziyech ke Liga Italia
Adapun Salzburg menguntit di peringkat ketiga dengan koleksi 6 poin.
Artinya, AC Milan terjamin lolos asalkan tidak kalah saat menjamu wakil Austria tersebut.
Namun, Stefano Pioli mewanti-wanti pasukannya tidak akan bermain untuk meraih hasil seri.
Menurutnya, gaya bermain dan mentalitas AC Milan dirancang untuk selalu menang dalam setiap pertandingan.
"Kami tak berpikir hasil seri akan cukup. Itu akan menjadi mentalitas yang salah dan tentu saja bukan pendekatan kami di AC Milan," katanya kepada Sky.
Pioli juga memuji kualitas fokus timnya yang kini makin terbiasa melakoni partai-partai penting di ajang sekelas Liga Champions.
"Kami sadar diri dengan kekuatan sendiri dan juga lawan kami."
"Kami tak pernah menganggap remeh siapa pun, tetapi lolos dari fase grup akan menjadi langkah maju bagi skuad ini," imbuhnya.
Pioli mengacu kepada peningkatan kinerja AC Milan dibandingkan musim lalu.
Pada Liga Champions 2021-2022, Rossoneri terpuruk di dasar klasemen grup dengan torehan 4 poin saja.
Sementara itu, musim ini AC Milan tinggal selangkah lagi memastikan diri ke fase gugur, titik yang terakhir mereka capai pada 2013-2014. (*)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/Skuat-AC-Milan-melawan-Dinamo-Zagreb-di-Liga-Cha.jpg)