Breaking News

Berita Balikpapan Terkini

Pemkot Balikpapan Beri Penghargaan dan Resmikan Fasilitas Pelayanan Kesehatan Baru pada HKN 2022

Upacara peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 yang diselenggarakan pada Sabtu (12/11) pagi di Halaman Balai Kota Balikpapan

Editor: Aris
TRIBUNKALTIM.CO/NIKEN DWI SITONINGRUM
Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud bersama unsur Forkopimda saat meninjau peralatan baru berupa CT-Scan dan Echocardiography di RSUD Beriman. (TRIBUNKALTIM.CO/NIKEN DWI SITONINGRUM) 

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Upacara peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 yang diselenggarakan pada Sabtu (12/11/2022) pagi di Halaman Balai Kota Balikpapan merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan peringatan HKN menurut panduan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.

Hingga hari ini, Pemerintah Kota Balikpapan telah melaksanakan beberapa rangkaian kegiatan dalam memperingati HKN ini sejak awal bulan November 2022.

"Upacara peringatan ini merupakan puncak rangkaiannya, dimana pada kesempatan ini Pemkot Balikpapan memanfaatkannya dengan meresmikan beberapa pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan memberikan penghargaan pada insan kesehatan di Kota Balikpapan," terang Andi Sri Juliarty, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Balikpapan.

Beberapa penghargaan diberikan kepada para tenaga kesehatan (nakes) teladan Kota Balikpapan. Sekitar belasan penghargaan diberikan, termasuk kepada intitusi dan juga perusahaan-perusahaan yang ada di Balikpapan dalam mendukung upaya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan.

Baca juga: Event Pesta di Timur Dongkrak Musisi Lokal Balikpapan untuk Berkarya

"Alhamdulillah, tahun ini kita menorehkan banyak sekali prestasi, ada lima nakes dan satu kader Posyandu kita yang juga hadir pada upacara peringatan yang dilaksanakan di Jakarta untuk menerima penghargaan dari Bapak Presiden Joko Widodo," jelasnya.

Sedangkan, nakes-nakes yang pada kesempatan ini menerima penghargaan dari Pemkot Balikpapan merupakan nakes yang berprestasi hingga tingkat provinsi.

Penghargaan yang diberikan kepada institusi seperti TNI/Polri serta Binda Kaltim juga merupakan ucapan terima kasih dari Pemkot Balikpapan karena telah membantu percepatan penanganan dan juga vaksinasi Covid-19 di tingkat Kota Balikpapan.

"Wali Kota Balikpapan juga sempat memberikan penghargaan pada relawan vaksinasi atas nama Ibu Wiwik," tutur wanita yang akrab disapa Dio ini.

Baca juga: Konser Gila-gilaan The Adams Diacara Pesta di Timur Vol.3 Balikpapan

Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada RDMP JO yang telah memberikan bantuan berupa dua unit mobil promosi kesehatan kepada Pemkot Balikpapan.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan deklarasi pada sembilan kelurahan yang dinyatakan bebas dari perilaku buang air besar sembarangan atau ODF (Open Defeaction Free). "Ini memang menjadi syarat menjadi kota sehat," tegasnya.

Sementara itu, Dinkes Kota Balikpapan juga meluncurkan program pemberian vaksinasi anti kanker leher rahim (serviks) pada remaja yang akan dilanjutkan tahun 2023 mendatang melalui program Kemenkes RI.

Setelah upacara peringatan HKN 2022 ini berakhir, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud bersama unsur Forkopimda dan beserta rombongan mengunjungi kantor Satgas Public Safety Center (PSC) 119 Balikpapan, kemudian Puskesmas Karang Jati yang baru diresmikan pada saat upacara.

Baca juga: Cuaca Balikpapan Hari Ini, Pagi di Graha Indah Cerah, 6 Kecamatan Hujan pada Malam

"Kami juga mengunjungi RSUD Beriman untuk melihat pelayanan CT-Scan dan echocardiography yang juga sudah diresmikan tadi pada saat upacara," kata Dio.

"Kemarin juga kami sudah lakukan satu kegiatan juga, yaitu ziarah ke makam sembilan orang nakes yang gugur dalam menghadapi Covid-19," lanjutnya.

Dalam kesempatan tersebut Dio juga mengajak serta seluruh insan kesehatan di Kota Balikpapan untuk terus berjuang memberikan pelayanan terbaik, bermutu, berkualitas, adil dan merata kepada seluruh masyarakat.

"Kepada masyarakat sendiri, kami berharap agar sama-sama bisa membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat," pungkasnya. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved