Kesehatan
9 Manfaat Makan Buah Manggis Bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Mempercepat Penyembuhan Luka
9 Manfaat Makan Buah Manggis Bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Mempercepat Penyembuhan Luka
TRIBUNKALTIM.CO - Berikut 9 manfaat makan buah manggis bagi kesehatan tubuh.
Manggis sering disebut sebagai 'ratu buah tropis'.
Manggis adalah buah yang berbentuk bulat, kulitnya berwarna ungu tua, dan kelopaknya berwarna hijau muda.
Soal rasa, manggis merupakan buah yang manis, harum, tajam dan lezat.
Manggis tumbuh di hutan hujan tropis seperti Indonesia, Thailand, Malaysia, Filipina, dan beberapa bagian India dan Srilanka.
Bagian dalam buah manggis mengandung 4-10 daging buah seputih salju dan lunak yang tersusun dalam bentuk segitiga seperti jeruk.
Baca juga: 5 Manfaat Makan Singkong Bagi Kesehatan Tubuh, Diantaranya Bisa Mengurangi Tekanan Darah
Manggis dikenal dengan banyak manfaat kesehatan.
Manggis juga memiliki memiliki sifat anti-kanker, anti-inflamasi, antioksidan, zat, dan antibakteri dan juga sarat dengan banyak mineral dan vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh.
Dikutip dari boldsky.com, berikut beberapa manfaat manggis untuk kesehatan:
1. Meningkatkan kekebalan tubuh
Antioksidan xanthone dan vitamin C yang ditemukan dalam manggis membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Xanthone melawan radikal bebas sementara vitamin C meningkatkan produksi sel darah putih dalam tubuh.
2. Mengobati masalah pencernaan
Kandungan serat makanan yang tinggi dalam buah keunguan ini membantu meringankan sembelit.
Selain itu, kulit buahnya juga efektif untuk mengobati diare dan masalah disentri dengan meningkatkan asupan prebiotik.
3. Mengurangi gejala diabetes
Asupan harian manggis efisien dalam mengurangi resistensi insulin dalam tubuh karena adanya xanthone dalam buah.
Manggis juga memiliki kandungan serat yang dapat membantu menstabilkan gula darah dan mengelola diabetes.
4. Meringankan masalah menstruasi
Nutrisi manggis membantu membuat menstruasi teratur pada wanita.
Selain itu, manggis juga dapat meredakan gejala yang berkaitan dengan pra-menstruasi.
Buahnya banyak digunakan di Indonesia untuk mengobati masalah yang berhubungan dengan menstruasi.
5. Dapat mencegah kanker
Sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang kuat dari manggis membantu melawan sel kanker.
Selain itu, manggis juga menghambat pertumbuhan sel kanker, terutama di jaringan perut, payudara dan paru-paru.
Namun, hal ini masih diperlukan penelitian lebih lanjut.
6. Membantu mengontrol berat badan
Buah berair ini kaya serat, rendah kalori, nol lemak jenuh, dan nol kolesterol.
Semua kandungan ini, membuat manggis menjadi makanan kaya serat dan sehat yang dapat membantu dalam mengontrol berat badan.
7. Meningkatkan kesehatan jantung
Manggis kaya akan mineral seperti tembaga, magnesium, kalium, yang membantu mengatur tekanan darah untuk meningkatkan kesehatan jantung.
Selain tu, manggis juga membantu mencegah timbulnya masalah kardiovaskular lainnya seperti serangan jantung.
8. Mempercepat penyembuhan luka
Tingginya jumlah vitamin dan mineral penting dalam manggis membantu mempercepat penyembuhan luka.
Kulit dan daun pohon digunakan dalam pembuatan obat untuk luka karena sifat penyembuhannya yang lebih cepat.
9. Menjaga kesehatan kulit
Sifat antioksidan buah manggis dapat mencegah kulit dari kerusakan radiasi ultraviolet.
Selain itu, vitamin C dan sifat anti-mikroba manggis dapat membantu mengobati jerawat dan memberikan kilau alami pada kulit.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 9 Manfaat Manggis untuk Kesehatan: Dapat Meringankan Masalah Menstruasi hingga Mencegah Kanker,
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/tribunmanadocoid-11-manfaat-tak-biasa-buah-manggis.jpg)