Badminton
Update Ranking BWF: Fajar/Rian Tembus 2 Besar, Marcus/Kevin Melorot ke Urutan Delapan
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menembus peringkat kedua ranking BWF saat Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Suka
TRIBUNKALTIM.CO - Update ranking BWF: Fajar/Rian tembus 2 besar, Marcus/Kevin melorot ke urutan delapan.
Tahun 2022 prestasi ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Fajar/Rian) cukup membanggakan.Â
Bahkan Fajar/Rian juga mendapat penghargaan BWF 2022 untuk kategori Pasangan Paling Berkembang.
Di akhir tahun, prestasi Fajar/Rian juga diganjar dengan naiknya peringkat ganda putra berjuluk FajRi itu.
Fajar/Rian berhasil menembus peringkat kedua ranking BWF saat Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo merosot ke urutan kedelapan.
Baca juga: Jadwal Badminton BWF World Tour 2023, Isu Pelatih Indonesia Merapat ke Malaysia, Sinyal Rexy Mainaky
Pergeseran peringkat itu diketahui setelah update ranking BWF dirilis pada Selasa (20/12/2022).
Update ranking BWF menunjukkan adanya sejumlah pergeseran peringkat di daftar 10 besar sektor ganda putra.
Fajar/Rian kini menduduki posisi dua besar setelah sempat berada di peringkat ketiga pada pekan sebelumnya.
Peraih empat gelar juara pada musim 2022 itu menempati peringkat kedua dengan koleksi 88.655 poin.
Fajar/Rian hanya tertinggal dari pasangan Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang masih bertahan di posisi teratas sektor ganda putra.
Mereka mengungguli empat pasangan lain yang juga mengalami kenaikan peringkat, yakni Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
Sementara itu, Marcus/Kevin yang sempat lama menyandang status ganda putra terbaik dunia kini luput dari lima besar.
Baca juga: Jadwal Badminton 2023, Perhitungan Poin untuk Kualifikasi Olimpiade 2024 Paris Segera Dimulai
Pada pekan sebelumnya, Marcus/Kevin masih berada di peringkat kedua, mengungguli Fajar/Rian.
Namun, saat ini, mereka merosot hingga peringkat kedelapan.