Piala AFF
Jadwal Piala AFF Hari Ini, Link Live Streaming RCTI dan iNews TV, Thailand di Puncak Klasemen Grup A
Berikut jadwal Piala AFF 2022 hari ini, Rabu 21 Desember 2022, lengkap link live streaming RCTI dan iNews TV. Thailand di puncak klasemen Grup A
TRIBUNKALTIM.CO - Simak jadwal Piala AFF 2022 hari ini, Rabu (21/12/2022) lengkap dengan link live streaming RCTI yang akan menayangkan seluruh pertandingan.
Sementara Thailand berada di puncak klasemen Grup setelah jadwal Piala AFF 2022 kemarin, Selasa (20/12/2022).
Untuk jadwa Piala AFF 2022 hari ini ada dua pertandingan yakni Myanmar vs Malaysia dan Laos vs Vietnam.
Jadwal pertandingan Piala AFF 2022 hari ini, Rabu (21/12) Myanmar vs Malaysia akan digelar di Stadion Thuwunna, Myanmar pukul 17.00 WIB.
Sedangkan laga Piala AFF 2022 antara Laos vs Vietnam akan digelar di Stadion New Laos National, Laos pukul 19.30 WIB.
Cek jadwal Piala AFF 2022 selengkapnya di artikel ini lengkap dengan link live streaming RCTI.
Untuk Timnas Indonesia, baru akan memulai laga perdana di jadwal Piala AFF 2022, Jumat (23/12/2022) mendatang.
Di laga perdananya di Piala AFF 2022, Timnas Indonesia akan menghadapi Kamboja di Stadion Gelora Bung Karno, pukul 16.30 WIB.
Setelah itu, pasukan Shin Tae-yong bertandang ke markas Brunei Darussalam, sebelum manjamu juara bertahan Thailand.
Pada laga terakhir fase grup, timnas Indonesia bakal bersua Filipina, Senin (2/1/2023) mendatang.
Gelaran Piala AFF 2022 diikuti 10 tim yang dibagi menjadi dua grup.
Di Piala AFF 2022, Grup A dihuni timnas Indonesia, Kamboja, Brunei Darussalam, Filipina, dan Thailand.
Baca juga: Timnas Indonesia Minus Elkan Baggott dan Sandy Walsh di Piala AFF 2022, Cek Daftar 23 Pemain STY
Sementara Grup B diisi timnas Laos, Malaysia, Myanmar, Singapura, dan Vietnam.
Piala AFF 2022 kemarin dibuka dua pertandingan di Grup A yakni Kamboja vs Filipina dan Brunei vs Thailand.
Dikutip TribunKaltim.co dari bolasport.com, timnas Kamboja berhadapan dengan timnas Filipina di Stadion Marodok Techo, Phnom Penh, pukul 17.00 WIB.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/Jadwal-Piala-AFF-2022-Hari-Ini-Link-Live-Streaming-RCTI-dan-iNews-TV-Thailand-di-Puncak-Klasemen.jpg)