Liga Italia

Liverpool Goda Nicolo Barella Tinggalkan Inter Milan, Sang Pemain Justru Nyaman di Liga Italia

Liverpool goda Nicolo Barella tinggalkan Inter Milan, sang pemain justru nyaman di Liga Italia.

Editor: Ikbal Nurkarim
sempreinter.com
Gelandang Inter Milan Nicolo Barella: Liverpool goda Nicolo Barella tinggalkan Inter Milan, sang pemain justru nyaman di Liga Italia. 

TRIBUNKALTIM.CO - Liverpool goda Nicolo Barella tinggalkan Inter Milan, sang pemain justru nyaman di Liga Italia.

Raksasa Liga Premier Inggris Liverpool telah menjadikan gelandang Inter Milan Nicolo Barella salah satu target utama mereka.

Hal tersebut dibutuhkan Liverpool untuk memperkuat lini tengah mereka dan gelandang Inter Milan salah satu opsinya.

Ini menurut outlet berita Italia Gazzetta.it, yang melaporkan bahwa pemain berusia 26 tahun itu berada di urutan teratas dalam daftar bala bantuan lini tengah The Reds.

Baca juga: Jadwal AC Milan vs Atalanta Liga Italia, Kesempatan Paolo Maldini Lihat Lebih Dekat Rasmus Hojlund

Meskipun sang pemain memiliki kontrak dengan Nerazzurri hingga akhir Juni 2026 dan sangat senang di Inter Milan.

Liverpool ingin memperkuat lini tengah mereka selama jendela transfer musim panas.

Gelandang Borussia Dortmund Jude Bellingham akan menjadi target impian The Reds selanjutnya.

Nicolo Barella (23) turut mencetak gol ke gawang Salernitana saat Inter Milan menang di Giuseppe Meazza dalam lanjutan Liga Italia 2022-2023.
Nicolo Barella (23) turut mencetak gol ke gawang Salernitana saat Inter Milan menang di Giuseppe Meazza dalam lanjutan Liga Italia 2022-2023. (MIGUEL MEDINA/AFP)

Tetapi Liverpool tahu betul kesulitan untuk mengontrak gelandang tersebut, sehingga mereka juga mengincar sejumlah target lainnya.

Menurut Gazzetta, Barella masuk dalam daftar teratas klub Merseyside itu.

Namun, catatan surat kabar itu, mantan gelandang Cagliari itu puas di Inter dan di Milan, jadi saat ini sepertinya dia tidak akan menerima tawaran apa pun dari Liverpool.

Diketahui, Nicolo Barella sendiri telah mengukuhkan diri sebagai gelandang vital di skuad Inter Milan.

Baca juga: Jadwal Liga Italia Bologna vs Inter Milan: Prediksi Skor, Starting XI, dan H2H

Dalam beberapa bulan terakhir, Liverpool mengirim pemandu bakat untuk memantau perkembangan pemain berusia 26 tahun ini.

Juergen Klopp sendiri secara terbuka memuji talenta dan kemampuan yang dimiliki oleh Barella.

Beberapa waktu lalu, pelatih asal Jerman itu mengatakan bahwa akan sangat senang jika memiliki pemain seperti Barella.

Jebolan akademi Cagliari ini memang berkembang dengan baik semenjak berlabuh ke Inter.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved