Piala Dunia U20 2023

BREAKING NEWS - Indonesia Terhindar dari Sanksi Berat FIFA, Erick Thohir: Tidak Kartu Merah

Sepakbola Indonesia dibayangi sanksi berat usai Piala Dunia U-20 2023 batal digelar, namun Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan kabar baik.

PSSI.org
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat bertemu dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino, untuk menyampaikan peta biru sepak bola Indonesia. 

TRIBUNKALTIM.CO - Sepakbola Indonesia dibayangi sanksi berat usai Piala Dunia U-20 2023 batal digelar, namun Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan kabar yang cukup melegakan mengenai sanksi dari FIFA.

Usai status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dicabut, Erick Thohir kembali menemui FIFA membahas mengenai rencana sepak bola di Tanah Air.

Dari hasil pertemuan tersebut, Erick Thohir mengaku Indonesia hanya mendapatkan "kartu kuning" dari FIFA.

Seperti diketahui, FIFA telah membatalkan status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Diduga salah satu alasan FIFA mencabut Indonesia dari tuan rumah karena penolakan timnas Israel.

Timnas U-20 Israel merupakan salah satu wakil Eropa yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023.

FIFA lantas memindahkan tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 ke Argentina.

Dalam suratnya, FIFA menyebut bahwa akan ada sanksi bagi Indonesia akibat pembatalan tersebut.

Baca juga: Kesempatan Indonesia jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17? Hari Ini Erick Thohir Berangkat Temui FIFA

"FIFA juga akan mempertimbangkan potensi sanksi terhadap PSSI sebagai akibat dari pembatalan ini," bunyi rilis resmi FIFA pada 29 Maret 2023.

FIFA juga bersurat ke Presiden Jokowi yang dititipkan kepada Erick Thohir.

Salah satu isi suratnya terkait permintaan untuk menuntaskan blue print sepak bola Indonesia.

Pada Selasa (4/4/2023), Jokowi kembali mengutus Erick Thohir untuk menemui FIFA guna menyampaikan peta biru sepak bola Indonesia.

Pertemuan tersebut sekaligus membahas sanksi yang akan diberikan FIFA usai Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Terbaru dalam rilis PSSI, Erick memberi kabar baik karena Indonesia terhindar dari sanksi berat.

"Saya hanya bisa mengucapkan Alhamdulillah atas rahmat Allah SWT dan doa dari seluruh rakyat Indonesia khususnya para pecinta sepakbola, Indonesia bisa terhindar dari sanksi berat pengucilan dari sepakbola dunia."

Sumber: Bangka Pos
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved