Berita Nasional Terkini

Pendirian Kokoh Anas Urbaningrum, Disinggung Janji Digantung di Monas? AU Klaim Bukan Koruptor

Pendirian kokoh Anas Urbaningrum. Disinggung janji digantung di Monas? Anas Urbaningrum klaim bukan koruptor.

Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha
Pendirian kokoh Anas Urbaningrum. Disinggung janji digantung di Monas? Anas Urbaningrum klaim bukan koruptor. 

Anas Urbaningrum menyatakan siap digantung di Monas jika ia terbukti menerima uang suap proyek Wisma Atlet Hambalang.

Janji ini diucapkan lantaran Anas Urbaningrum tampaknya gerah namanya terus disebut Nazaruddin.

"Saya yakin. Yakin. Satu rupiah saja Anas korupsi di Hambalang, gantung Anas di Monas," kata Anas di Kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Jumat (9/3/2012).

Lebih lanjut, Anas Urbaningrum menilai tudingan Anas Urbaningrum kepadanya hanyalah sebuah ocehan.

Karena itu, ia merasa KPK tidak perlu repot-repot mengurus kasus Hambalang.

"Saya tegaskan ya, KPK sebetulnya tidak perlu repot-repot mengurus soal Hambalang. Mengapa?"

"Karena itu kan asalnya ocehan dan karangan yang tidak jelas," tuturnya.

Namun, setahun setelahnya, atau pada Februari 2013, Anas Urbaningrum ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK terkait kasus suap proyek Wisma Atlet Hambalang.

Kini Kekeh Tak Salah

Usai bebas dari Lapas Sukamiskin, Anas Urbaningrum kembali diingatkan soal janjinya siap digantung di Monas.

Saat pulang ke kampung halamannya di Desa Ngaglik, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, pada Rabu (12/4/2023), Anas Urbaningrum ditanya awak media soal janjinya.

"Bagaimana, Pak janjinya? Janji gantung di Monas?" tanya seorang awak media, Rabu, dikutip dari siaran langsung Facebook Surya Online.

Tetapi, Anas Urbaningrum tidak secara gamblang menjawab pertanyaan tersebut.

Anas menegaskan yang terpenting adalah secara lahir batin ia meyakini tidak melakukan korupsi seperti yang telah dituduhkan pada dirinya.

Keyakinannya itu, kata Anas, bisa dipertanggungjawabkan dan tidak akan berubah sampai kapanpun.

Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved