Liga Inggris
Transfer Liga Inggris: Manchester City Cuci Gudang Usai Raih Treble Winners, 3 Pemain Ini Didepak?
Rumor transfer Liga Inggris, Manchester City cuci gudang usai raih treble winners, 3 pemain ini didepak?
Joao Cancelo dirumorkan kesal dengan Pep Guardiola karena kurang memberikannya jaminan line-up utama.
Baca juga: Klasemen Akhir Liga Inggris: Leicester Tetap Degradasi, MU ke Liga Champions, Spurs Gagal ke Eropa
Sebelum pergi dari Man City, Joao Cancelo kerap menjadi pemain pengganti di lima laga Liga Inggris terakhir.
Peran Joao Cancelo kian tergantikan dengan beberapa opsi pemain muda.
Ada nama Rico Lewis hingga Sergio Gomez yang menjadi amunisi bek sayap Man City musim ini.
Pep Guardiola lebih memilih antara dua pemain tersebut, karena bisa menerapkan strategi inverted full-back dengan baik.
2. Ilkay Gundogan
Selanjutnya Manchester City akan kehilangan sosok kapten kharismatik, Ilkay Gundogan.
Gelandang box to box tersebut dirumorkan hijrah menuju raksasa La Liga Spanyol, Barcelona FC.
Dilansir melalui Mundo Derportivo, Gundogan dan Barca telah menginjak kata sepakat secara verbal.
Tampaknya kepindahan resmi akan berlangsung setelah perayaan treble winner musim ini.
Gundogan merupakan pemain pertama Manchester City yang mengangkat trofi Liga Champions, Piala FA dan Liga Inggris di podium seremoni.
Momen paling terkesan saat brace gol nya membuat The Citizens menang 2-1 atas Manchester United di final Piala FA.
Gundogan juga mencetak rekor gol tercepat di Final Piala FA.
Penggawa Timnas Jerman tersebut hanya membutuhkan 12 detik untuk mencetak gol di awal menit babak pertama.
Momen kepergian Gundogan musim ini terasa berkesan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20230611_Para-Pemain-Manchester-City.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.