Liga 1

Live Streaming Liga 1 Borneo FC vs Bali United Hari Ini, Cek H2H, Prediksi Skor dan Susunan Pemain

Berikut ini link live streaming, susunan pemain, head to head dan prediksi skor Borneo FC vs Bali United pada lanjutan Liga 1 hari ini.

Kolase TribunKaltim.co
Big Match di pekan ke-2 Liga 1 mempertemukan Borneo FC menjamu Bali United di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (8/7/2023), Pukul 19.00 WIB, malam ini. 

"Ini laga pertama di kandang kami, jadi ini sangatlah penting untuk bermain impresif untuk supporter, bagi kami sendiri dan bagi siapa saja yang menonton," ucap Pieter Huistra.

Pieter Huistra mengungkapkan semua pemainnya termasuk ia sendiri sudah dalam kondisi yang siap untuk laga malam ini.

"Saya rasa kami siap dan semua orang dalam kondisi fit. Saya rasa semuanya baik," jelasnya.

Pria asal Belanda tersebut menjelaskan dalam laga kandang kali ini ia harus memberikan reaksi di line up ketika lawan memainkan 4-5 orang atau memainkan 1, 2 bahkan 3 striker.

Baca juga: Laga Kedua Borneo FC di Liga 1, Bali United Bertekat Curi Poin Dikandang Pesut Etam

"Kami harus membuat reaksi di line up ketika mereka memainkan 4-5 orang, memainkan 1,2 atau 3 striker. Jadi kami harus melakukan adaptasi atas hal itu," tuturnya.

Lebih lanjut, ia menginginkan para pemainnya bermain lebih dominan.

"Tapi kami selalu ingin bermain dominan ketika kami memiliki bola atau bermain dominan ketika kami tidak memiliki bola. Jadi, tidak ada yang berubah. Walaupun tim lawan melakukan sesuatu dengan bagus. Dan, kami harus membuat reaksi terhadap mereka atas hal itu," tuturnya.

Sementara itu, Pelatih Bali United, Stefano Cugurra siap mencuri poin di Stadion Segiri Samarinda.

Baca juga: Laga Kedua Borneo FC di Liga 1, Bali United Bertekat Curi Poin Dikandang Pesut Etam

"Kita punya waktu untuk latihan memperbaiki tim teknik taktik jelang laga besok (hari ini)," jelasnya.

Ia berharap timnya dapat bermain bagus saat menghadapi Borneo FC.

Ia dan para pemainnya akan bekerja keras agar mendapatkan hasil yang positif dalam laga tandang kali ini.

"Mudah-mudahan besok (hari ini) kita bisa bermain bagus melawan Borneo FC, kita tahu mereka tim bagus dan kita harus kerja keras untuk bisa dapatkan hasil yang positif dalam laga kali ini," tutupnya.

Baca juga: Prediksi Borneo FC vs Bali United Liga 1: Skor, Susunan Pemain dan H2H Lengkap Link Live Streaming

Head to Head Borneo FC vs Bali United

03/04/2023 Borneo FC vs Bali United 5-1

15/12/2022 Bali United vs Borneo FC 1-3

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved