Breaking News

Liga Italia

Transfer Liga Italia: AC Milan Selangkah Lagi Dapat Gelandang Berdarah Indonesia Tijjani Reijnders

AC Milan semakin dekat mendapatkan gelandang berdarah Indonesia, Tijjani Reijnders.

Penulis: Christoper Desmawangga | Editor: Ikbal Nurkarim
Ed van de Pol / ANP / AFP
Gelandang Az Alkmaar, Tijjani Reijnders (kanan). Gelandang berdarah Indonesia itu dikabarkan semakin dekat memperkuat AC Milan. 

Apa yang dialami AC Milan dalam negosiasi untuk Reijnders jadi mirip dengan emak-emak jika berbelanja sayur.

Sudah jamak terjadi ada tawar-menawar harga yang sengit di antara emak-emak dan tukang sayur.

Sering kali tukang sayur terus menolak dan emak-emak menunjukkan gestur akan meninggalkan lapaknya.

Akan tetapi, sesungguhnya kesepakatan harga sudah terjadi di antara mereka.

Hanya tinggal menunggu waktu sampai si tukang sayur akan memanggil emak-emak yang sudah ambil ancang-ancang pergi untuk kembali dan menuntaskan pembelian.

Baca juga: Jadwal Inter Milan di Liga Italia Musim 2023/2024, Jumpa AC Milan di Pekan ke-4

Tanda-tanda bahwa AZ Alkmaar sebetulnya sudah rela melepas Reijnders terlihat dari kegiatan pramusim mereka.

Sudah dua kali berturut-turut gelandang yang punya darah Indonesia itu tidak masuk skuad AZ untuk laga uji coba.

Reijnders absen saat AZ Alkmaar menghadapi Standard Liege dan Shakhtar Donetsk.

AC Milan sendiri punya target segera memuaskan pelatih Stefano Pioli.

Reijnders merupakan permintaan Pioli dan sang juru taktik ingin dia segera bergabung dengan tim di awal pramusim.

Target AC Milan adalah Reijnders sudah bergabung sebelum tim berangkat ke Amerika Serikat pada 21 Juli.

Baca juga: Jadwal Inter Milan di Liga Italia Musim 2023/2024, Jumpa AC Milan di Pekan ke-4

Tijjani Reijnders sendiri diyakini sudah menyetujui kontrak personal.

Dia akan diikat AC Milan selama 5 tahun dengan gaji 1,7 juta euro per musim.

Tijjani Reijnders bakal menjadi gelandang terakhir yang didatangkan AC Milan di musim panas ini, setelah itu Rossoneri akan fokus pada perburuan striker.

Kabar Transfer AC Milan Lainnya

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved