Video Viral

Mencekam, KKB Papua Makin Berani Serang Pos Marinir TNI, Satu Lagi Prajurit Gugur

Mencekam, KKB Papua makin berani serang pos marinir TNI, satu lagi prajurit gugur

Penulis: Rafan Arif Dwinanto | Editor: Sandrio

Ketiga korban ditemukan tewas dan truk yang mereka gunakan hangus terbakar.

Aparat gabungan TNI-Polri yang merespons laporan tersebut sempat terlibat kontak tembak di sekitar lokasi kejadian.

Berselang beberapa saat, petugas berhasil menemukan ketiga korban.

Tiga orang tersebut sebelumnya pergi dari Batas Batu dan hendak ke Kenyam.

"Pukul 24.03 WIT, personel gabungan TNI-Polri tiba di TKP dan menemukan adanya tiga warga sipil sudah dalam keadaan meninggal dunia sehingga personel mengevakuasi ketiga korban tersebut ke Kota Kenyam," kata Fakhiri.

Mengenai para pelaku, Fakhiri menduga mereka adalah KKB yang selama ini kerap membuat aksi kriminal di Nduga.

"Kemungkinan besar pelakunya adalah kelompok Egianus Kogoya," cetusnya.

Tak hanya itu, KKB Papua juga membakar gedung perpustakaan SMA Negeri 1 Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, bertepatan dengan momentum Hari Kemerdekaan Indonesia atau HUT Ke 78 RI, Kamis (17/8/2023).

Dilansir dari Tribunnews.com, Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan pelaku pembakaran adalah KKB pimpinan Titus Murib.

"Kejadian ini berlangsung pada pukul 13.28 WIT di SMAN 1 Ilaga, Kampung Kago, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak," Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo melalui keterangan tertulis.

Akibat peristiwa tersebut, bangunan perpustakaan SMA N 1 Ilaga hangus terbakar. (*)

 

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved