MotoGP

MotoGP Catalunya 2023: Valentino Rossi Ungkap Sulitnya Menjaga Hubungan Bagnaia dengan Bezzecchi

Jelang MotoGP Catalunya 2023, Valentino Rossi buka suara mengenai sulitnya menjaga hubungan antara Francesco Bagnaia dengan Marco Bezzecchi.

Jure Makovec / AFP
Marco Bezzecchi dan Francesco Bagnaia (kanan). Dua murid Valentino Rossi yang tengah bersaing memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2023. 

TRIBUNKALTIM.CO - Jelang MotoGP Catalunya 2023, Valentino Rossi buka suara mengenai sulitnya menjaga hubungan antara Francesco Bagnaia dengan Marco Bezzecchi.

Di balik terlihat akurnya Marco Bezzecchi dan Francesco Bagnaia, ada sesuatu yang tak banyak orang ketahui, dan Valentino Rossi mengaku kesulitan untuk menjaga keduanya tetap berhubungan baik.

Diketahui, baik Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi, merupakan murid Valentino Rossi alumni Akademi VR46.

Keduanya kini tengah bersaing dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP 2023.

Baca juga: Jadwal MotoGP 2023 Lengkap dengan Jam Tayang Trans7 dan Live Streaming MotoGP, Race Hari Ini Libur

Baca juga: Live Streaming Sprint Race MotoGP dan Jadwal MotoGP Agustus 2023, Balapan Hari Ini Libur

Baca juga: Transfer Liga Italia: Alexander Simmelhack, Striker Muda Rekrutan Anyar AC Milan

Marco Bezzecchi dan Francesco Bagnaia kini sama-sama berada di deretan teratas klasemen MotoGP 2023.

Bagnaia sendiri merupakan juara dunia MotoGP pertama dari Akademi VR46 musim 2022 dan berada di jalur untuk mengulangi prestasi tersebut.

Dia ditantang oleh sesama lulusan VR46 Marco Bezzecchi yang saat ini memperkuat tim Mooney VR46 yang merupakan milik The Doctor.

Kenaikan performa mereka adalah bukti kesuksesan akademi Rossi.

Namun, Rossi mengakui tekanan bersaing memperebutkan gelar juara dunia MotoGP dapat menambah ketegangan dalam hubungan mereka.

"Mereka berteman, tapi itu berkat mereka," kata Rossi kepada Sky dilansir dari Crash.

Baca juga: Line Up Pembalap MotoGP 2024: Tinggalkan Marc Marquez dengan Honda, Joan Mir Gabung Gresini Racing?

Baca juga: Transfer Pembalap MotoGP: Ditolak Ducati, Marc Marquez Diminati KTM untuk Tim MV Agusta

"Terkadang sulit, mereka semua berjuang untuk tujuan yang sama. Tetapi, kekuatan akademi adalah mereka memiliki referensi juara dunia MotoGP," ucap pemegang tujuhh gelar juara dunia MotoGP itu.

"Namun, Anda harus pintar, itu berkat mereka. Kami bangga dengan hubungan antara Bez dan [kepala kru Matteo] Flamigni, dia mengajarinya banyak hal dan memberinya banyak kekuatan."

"[Sprint race di Austria] merupakan kekecewaan besar, namun balapan sangat indah."

"Kami menebusnya, mereka menjalani balapan yang hebat dan mengalahkan Alex Marquez adalah hal yang menyenangkan," aku Rossi.

Bezzecchi merosot hingga 68 poin di belakang pemimpin kejuaraan sementara saat ini, Bagnaia di Red Bull Ring, akhir pekan lalu.

"Tujuan utamanya adalah menempatkan kami di depan Jorge Martin di Kejuaraan Dunia untuk memperebutkan tempat kedua," kata Rossi.

"Menjadi [runner-up] sudah menjadi hal yang penting," ujar Rossi.

Menurut pria asal Italia itu, Bagnaia kuat dan berpengalaman.

Baca juga: Punya 8 Gelar Juara Dunia Tapi Kesulitan Finish di MotoGP 2023, Marc Marquez: Ini Kenyataanya

Baca juga: Jadwal MotoGP 2023, Lengkap Jam Tayang Practice, Kualifikasi, Sprint dan Race MotoGP Catalunya 2023

MotoGP Austria adalah hari yang sensasional bagi para lulusan Akademi VR46, dan mentor mereka menyemangati mereka dengan antusias.

"Itu adalah hari yang luar biasa bagi Akademi," kata Rossi.

"Semua pembalap kami tampil hebat. Celestino Vietti memulai dengan kemenangan setelah tahun yang rumit, memberi kami semangat yang baik."

"Franco Morbidelli melakukan comeback yang hebat. Luca Marini dan Bezzecchi membuat kami menikmatinya, mereka hebat dan kami bahkan merebut podium," ucap Rossi.

"Pecco (sapaan akrab Francesco Bagnaia) sempurna: Saya rasa dia tidak melewatkan tendangan sudut sepanjang akhir pekan."

Balapan selanjutnya, MotoGP Catalunya 2023

Jadwal MotoGP 2023 dan jam tayang MotoGP Catalunya 2023, dimulai awal September mendatang.

Berikut jadwal lengkap MotoGP Catalunya 2023 Live Trans7, lengkap jam tayang practice, kualifikasi, sprint dan race.

Baca juga: Jadwal MotoGP 2023 dan Jam Tayang MotoGP Catalunya, Lengkap Klasemen Terbaru

Baca juga: Jam Tayang dan Jadwal MotoGP Catalunya, Lengkap dengan Klasemen Serta Kalender MotoGP 2023

Sesuai jadwal MotoGP Catalunya 2023, rangkaian balapan di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, digelar mulai Jumat (1/9/2023), hingga Minggu (3/9/2023).

Rangkaian balapan di MotoGP Catalunya 2023 dimulai pada Jumat (1/9/2023), diawali dengan sesi latihan pertama / Practice 1 (P1), pada pukul 15.45 WIB, dilanjutkan P2 pada pukul 20.00 WIB.

Lalu, di hari kedua Sabtu (2/9/2023), digelar P3 pukul 15.10 WIB, dilanjutkan sesi kualifikasi pertama (Q1), pukul 15.50 WIB dan Q2 pukul 16.15 WIB.

Masih di hari yang sama, Sprint Race MotoGP Catalunya 2023 digelar pada pukul 20.00 WIB.

Sedangkan pada Minggu (3/9/2023), akan digelar Warm Up pada pukul 14.45 WIB, dilanjutkan dengan Race pada pukul 19.00 WIB.

Sama seperti race di MotoGP Austria 2023, balapan di MotoGP Catalunya 2023 juga dapat disaksikan melalui siaran langsung dan live streaming Trans7, serta TV Online SPOTV.

Jadwal MotoGP Catalunya 2023

* Jumat (1/9/2023)

15.45 WIB - Practice 1 (P1)
20.00 WIB - Practice 2 (P2)

* Sabtu (2/9/2023)

15.10 WIB - Free Practice (FP)
15.50 WIB - Kualifikasi 1 (Q1)
16.15 WIB - Kualifikasi 2 (Q2)
20.00 WIB - Sprint Race

* Minggu (3/9/2023)

14.45 WIB - Warm Up
19.00 WIB - Race

Klasemen MotoGP 2023

1. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - 251 poin
2. Jorge Martin - Prima Pramac Racing - 189
3. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - 183
4. Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - 160
5. Johann Zarco - Prima Pramac Racing - 125

6. Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - 120
7. Aleix Espargaro - Aprilia Racing - 117
8. Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing - 96
9. Alex Marquez - Gresini Racing MotoGP - 92
10. Maverick Vinales - Aprilia Racing - 86

11. Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha MotoGP - 73
12. Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha MotoGP - 65
13. Augusto Fernandez - GASGAS Factory Racing Tech3 - 51
14. Alex Rins - LCR Honda CASTROL - 47
15. Miguel Oliveira - CryptoDATA RNF MotoGP Team - 40

16. Fabio Di Giannantonio - Gresini Racing MotoGP - 37
17. Takaaki Nakagami - LCR Honda IDEMITSU - 37
18. Enea Bastianini - Ducati Lenovo Team - 24
19. Marc Marquez - Repsol Honda Team - 19
20. Raul Fernandez - CryptoDATA RNF MotoGP Team - 14

21. Dani Pedrosa - Red Bull KTM Factory Racing - 13
22. Lorenzo Savadori - Aprilia Racing - 9
23. Jonas Folger - GASGAS Factory Racing Tech3 - 9
24. Pol Espargaro - GASGAS Factory Racing Tech3 - 8
25. Joan Mir - Repsol Honda Team - 5

26. Michele Pirro - Aruba.it Racing - 5
27. Danilo Petrucci - Ducati Lenovo Team - 5
28. Stefan Bradl - HRC Team - 5
29. Iker Lecuona - Repsol Honda Team - 0

Kalender MotoGP 2023 (Juara)

1. MotoGP Portugal, Algarve International Circuit (Francesco Bagnaia)

2. MotoGP Argentina, Termas de Rio Hondo: 31 Maret-3 April (Marco Bezzecchi)

3. MotoGP Amerika, Circuit of The Americas: 14-16 April (Alex Rins)

4. MotoGP Spanyol, Circuito de Jerez: 28-30 April (Francesco Bagnaia)

5. MotoGP Prancis, Sirkuit Le Mans: 12-14 Mei (Marco Bezzecchi)

6. MotoGP Italia, Sirkuit Mugello: 9-11 Juni (Francesco Bagnaia)

7. MotoGP Jerman, Sachsenring: 16-18 Juni (Jorge Martin)

8. MotoGP Belanda, Sirkuit Assen: 23-25 Juni (Francesco Bagnaia)

9. MotoGP Inggris, Sirkuit Silvestone: 4-6 Agustus (Aleix Espargaro)

10. MotoGP Austria, Red Bull Ring: 18-20 Agustus (Francesco Bagnaia)

11. MotoGP Catalunya, Cirkuit de Barcelona-Catalunya: 1-3 September

12. MotoGP San Marino, Sirkuit Misano: 8-10 September

13. MotoGP India, Buddh International Circuit: 22-24

14. MotoGP Jepang, Sirkuit Motegi: 29 September-1 Oktober

15. MotoGP Indonesia, Sirkuit Mandalika: 13-15 Oktober

16. MotoGP Australia, Phillip Island Circuit: 20-22 Oktober

17. MotoGP Thailand, Sirkuit Internasional Chang: 27-29 Oktober

18. MotoGP Malaysia, Sirkuit Sepang: 10-12 November

19. MotoGP Qatar, Sirkuit Losail: 17-19 November

20. MotoGP Valencia, Sirkuit Ricardo Tormo: 24-26 November. (*)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved