Berita Nasional Terkini
Jelang 1 Desember, KKB Papua Beraksi Lagi, 3 Pekerja Proyek Tewas, Polisi Sudah Ingatan Perusahaan
Jelang 1 Desember, KKB Papua beraksi lagi, 3 pekerja proyek tewas, polisi sudah ingatan perusahaan
Perusahaan Tak Indahkan Imbauan Polisi
Kapolda Papua menyayangkan sikap perusahaan yang masih mempekerjakan para korban.
Sebab sebelumnya pihak kepolisian melalui Kaposek Beoga sudah mengimbau untuk menghentikan aktivitas sementara pekerjaan tersebut lantaran adanya potensi gangguan dari KKB, menjelang 1 Desember 2023.
"Kapolsek sudah meminta pihak perusahaan untuk menarik para pekerja karena ada potensi gangguan keamanan, tetapi imbauan tersebut tidak dihiraukan," bebernya.
Fakhiri memastikan, personel Satgas Damai Cartenz akan segera terjun ke Beoga untuk memburu para pelaku.
Sebelumnya Kepala Operasi Damai Cartenz Kombes Faizal Ramadhani mengakui petugas mendapatkan kabar bahwa ada korban meninggal dalam peristiwa tersebut.
Sayangnya, jaringan telekomunikasi yang minim di Beoga menjadi kendala petugas untuk memastikan ada tidaknya korban jiwa.
Dia menyebut hanya ada beberapa aparat kepolisian di Beoga.
"Kalau Polsek itu isnya cuma tiga sampai lima orang saja, yang banyak di situ Satgas dari TNI," kata dia.
Baca juga: KKB Papua Ancam Tembak Pilot Susi Air Lagi, Egianus Kogoya Beri Indonesia Waktu 2 Bulan Negosiasi
Polisi Gugur
Satu lagi pasukan Polri gugur akibat aksi Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB Papua.
Kali ini, personel Satgas Damai Cartenz Bharada Bonifasius Jawa tewas terkena tembakan saat terjadi kontak tembak dengan KKB.
Bharada Bonifasius Jawa yang merupakan anggota Brimob tewas saat bertugas di di Distrik Titigi, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, Rabu (22/11/2023).
Selain Bharada Bonifasius Jawa, satu personel Polri lainnya yakni Bharatu Rani Yohanes Seran terluka terkena tembakan di kaki.
"Saat ini Tim Satgas Damai Cartenz masih melakukan pengejaran terhadap kelompok KKB Intan Jaya," kata Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz, AKBP Bayu Suseno.
Pastikan Seleksi TNI AD 2025 Bebas Ordal dan Gratis, KSAD Buka Kanal Aduan WhatsApp |
![]() |
---|
Update Terbaru Harga Emas Antam Hari Ini 21 September 2025 di Logam Mulia |
![]() |
---|
Harga BBM Terbaru Hari Ini 21 September 2025, Apakah Pertalite dan Pertamax Naik? |
![]() |
---|
Daftar Lengkap Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026, Total 25 Hari Libur |
![]() |
---|
Keracunan Makanan MBG Terus Berulang, KPAI: Hentikan Program, Evaluasi Total |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.