Kabar Artis

Kronologi Nanie Darham Meninggal saat Operasi Sedot Lemak, Sempat Telpon Suami, 3 Dokter Diperiksa

Kronologi Nanie Darham meninggal saat operasi sedot lemak, sempat telpon suami jelang operasi. Tiga dokter diperiksa

Editor: Amalia Husnul A
Instagram @indriedarham
Artis Nanie Darham meninggal dunia setelah operasi sedot lemak, diduga korban malapraktik. Kronologi Nanie Darham meninggal saat operasi sedot lemak, sempat telpon suami jelang operasi. Tiga dokter diperiksa 

"Salah satu dokter di klinik menyatakan sanggup melaksanakan operasi liposuction meskipun Nanie baru melahirkan dua bulan," ujar Hartono.

Ia menambahkan bahwa kasus ini sudah dilaporkan ke Polres Jakarta Selatan.

Baca juga: Biodata Kiki Runner Up MasterChef Indonesia Season 11, Kalah dari Belinda tapi Banjir Pujian

Bayar Rp 300 Juta

Kematian mendadak Nanie Darham, bintang film Air Terjun Pengantin, menyisakan dugaan terkait malpraktik dalam operasi sedot lemak yang djalani Nanie di salah satu klinik kecantikan di kawasan Cipete, Jakata Selatan.

Kuasa hukum keluarga, Hartono Tanuwidjaja, mengungkapkan kronologi peristiwa meninggalnya Nanie Darham hingga melaporkan dugaan malapraktik ke Polres Jakarta Selatan.

Hartono mengatakan pada 6 Oktober 2023, Nanie Darham berkonsultasi di klinik tersebut terkait operasi sedot lemak, meskipun baru melahirkan dua bulan sebelumnya.

Dokter DM di klink sepakat melaksanakan operasi, meskipun saran dokter kandungan sebelumnya menyarankan menunggu minimal 6 bulan setelah melahirkan.

Penting untuk dicatat bahwa Nanie Darham sebelumnya telah berkonsultasi dengan dokter D di Rumah Sakit Brawijaya, yang memberikan saran berbeda.

Namun, Nanie Darham memilih melanjutkan dengan operasi di klinik tersebut.

“Yang pertama adalah bahwa kondisi korban Nanie Darham ini adalah seorang ibu yang mempunyai anak balita, yang pertama anak usia 3 tahun laki-laki, yang kedua baru melahirkan 2 bulan sebelum tanggal pelasanan operasi yaitu pada bulan Agustus,” kata Hartono saat menggelar konferensi pers dilansir dari tayangan YouTube Hukum ID, Kamis (23/11/2023).

Hartono mengatakan bahwa Nanie membayar uang muka sebesar 10 juta rupiah untuk program operasi sedot lemak dari total biaya Rp 300 Juta.

Awalnya dijadwalkan pada 6 atau 7 November 2023, namun klinik tersebut mengubah jadwalnya menjadi 21 atau 24 Oktober.

Klinik meyakinkan bahwa operasi ini aman untuk dilakukan meskipun ia sedang menyusui.

“Jadi pada saat konsultasi ke dokter D, Nanie pada saat itu didampingi oleh rekannya yang bernama saksi Erika.

Baca juga: Cerita Nadya Mustika Rahayu tak Undang Ibu Kandung ke Pernikahannya hingga Kehidupan di Panti Asuhan

Erika dalam penjelasan kepada pihak kepolisian menyatakan bahwa pada saat konsultasi, dokter D ini dari The Clinic hanya memperlihatkan tablet mengenai prosedur operasi liposuction atau sedot lemak itu," jelasnya. 

Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved