Timnas Indonesia
Tak Ingin Hancur di Piala Asia 2023, STY Panggil 40 Pemain untuk Diseleksi di Timnas Indonesia
Tak ingin hancur di Piala Asia 2023, Shin Tae-yong panggil 40 pemain untuk diseleksi di Timnas Indonesia
TRIBUNKALTIM.CO - Shin Tae-yong memersiapkan betul skuad yang akan dibawa ke Piala Asia 2023.
Hasil minor yang diraih di dua laga awal Kualifikasi Piala Dunia 2026 diharapkan tak terulang.
Diketahui, Timnas Indonesia dibantai Irak dengan skor 5-1.
Irak sendiri kembali menjadi lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 bersama Jepang dan Vietnam.
Baca juga: Update Liga Italia, AC Milan Dapat Juru Selamat di Tengah Badai Cedera Jelang Lawan Frosinone
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akan memanggil 30 sampai 40 pemain ke tim Merah Putih untuk bersiap tampil di Piala Asia 2023.
Banyaknya jumlah pemain tersebut dikatakan secara langsung oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, kepada awak media termasuk BolaSport.com, Kamis (30/11/2023).
Kata Sumardji, sampai saat ini skuad timnas Indonesia untuk tampil di Piala Asia 2023 itu masih belum final.
Akan ada proses seleksi terlebih dahulu untuk menentukan 23 pemain terbaik yang nantinya membela timnas Indonesia.
Rencananya, pemanggilan para pemain itu akan dilakukan sebelum 20 Desember 2023.
Mereka diminta untuk berkumpul bersama di Jakarta terlebih dahulu.
Setelah itu, para pemain timnas Indonesia tersebut akan berangkat untuk menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki.
TC di Turki rencananya digelar pada 20 Desember 2023 sampai 6 Januari 2024.
"Kami akan bawa kalau tidak salah nama-nama sementara yang sudah diserahkan ke saya itu berjumlah 30 pemain."
"Tapi masih belum pasti karena kemungkinan besar akan bertambah menjadi 40 pemain, tergantung kebutuhan," kata Sumardji.
Selama di Turki, timnas Indonesia tidak hanya menggelar sesi latihan saja.
Skuad Garuda juga akan menjalani dua pertandingan uji coba.
Belum diketahui siapa lawan uji coba timnas Indonesia selama di Turki.
Namun kabarnya salah satunya itu adalah Iran.
Baca juga: Diincar Timnas Indonesia Jadi Pemain Naturalisasi, Kiper Kelahiran Mataram Debut di Liga Champions
Selama proses TC itu, Shin Tae-yong akan memilih 23 pemain terbaik yang nantinya dibawa ke Piala Asia 2023.
Untuk pemain sisanya, akan dipulangkan oleh pelatih asal Korea Selatan itu.
"Sisanya akan kami pulangkan."
"Kemarin itu coach Shin Tae-yong bicara kepada saya secara lisan, katanya nanti dia akan panggil 40 pemain."
"Tapi yang akan dibawa ke Piala Asia 2023 ya sesuai regulasi saja bisa 22 atau 23 pemain," tutup Sumardji.
Piala Asia 2023 akan digelar pada 12 Januari sampai 10 Februari 2024.
Timnas Indonesia tergabung ke dalam Grup D di ajang tersebut.
Lawan-lawan yang akan dihadapi timnas Indonesia adalah Jepang, Irak, dan Vietnam.
Meski berat, PSSI menargetkan kepada Shin Tae-yong untuk bisa lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
Piala Asia 2023 bakal digelar di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.
Pada ajang tersebut, Timnas Indonesia tergabung dalam Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.
Pertandingan pertama Timnas Indonesia di Grup D adalah melawan Irak di Education City Stadium, Al Rayyan pada 15 Januari 2024.
Menariknya, Irak sudah pernah di lawan Timnas Indonesia pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Irak mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor 5-1 pada 16 November 2023.
Selanjutnya setelah melawan Irak, Timnas Indonesia bakal melawan Vietnam di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, 19 Januari 2023.
Terakhir, Timnas Indonesia melawan Jepang pada 24 Januari 2023.
Juara dan runner-up grup akan lolos otomatis ke babak knockout.
Baca juga: Lengkap, Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Irak Remehkan Tim Asuhan Shin Tae-yong
Sementara peringkat ketiga setiap grup berpeluang lolos asalkan mampu menjadi salah satu empat peringkat ketiga terbaik.
Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023:
15 Januari 2024
Timnas Indonesia vs Irak
Ahamd bin Ali Stadium, Al Rayyan, pukul 21.30 WIB
19 Januari 2024
Vietnam vs Timnas Indonesia
Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha pukul 21.30 WIB
24 Januari 2024
Jepang vs Timnas Indonesia
Al Thumama Stadium, Doha, pukul 18.30 WIB.
Irak Remehkan Timnas Indonesia
Irak akan kembali bertemu Timnas Indonesia.
Kali ini di ajang Piala Asia 2023, Januari mendatang.
Bermodal kemenangan telak 5-1 di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Irak pun meremehkan tim asuhan Shin Tae-yong.
Mantan pemain Timnas Irak, Ayman Hussein, bicara tentang persaingan di Piala Asia 2023.
Pada Piala Asia 2023 nanti Irak dan Timnas Indonesia masuk dalam Grup D.
Irak akan bersaing dengan Jepang dan Vietnam untuk lolos ke babak selanjutnya.
Baca juga: Media Malaysia Prediksi Nasib Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, STY Berada Disituasi Sulit
Menariknya, tiga tim yakni skuad Garuda, Irak, dan Vietnam baru saja saling bertarung.
Mereka masuk dalam grup yang sama di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pada pertemuan ini, Irak menunjukkan dominasi sebagai salah satu tim kuat di Asia.
Mereka sukses mengalahkan Indonesia (5-1) dan Vietnam (1-0).
Ayman Hussein menjelaskan bahwa Irak saat ini tidak dalam tim terbaiknya.
Salah satunya karena lini belakang mereka masih belum sesuai harapan.
Pelatih Jesus Casas harus cepat mengatasi masalah ini sebelum tampil di Piala Asia 2023 nanti.
"Krisis pertahanan berada di luar kendali Casas, karena kualitas pemain di posisi ini tidak tinggi," kata Ayman Hussein dilansir dari laman Winwin.
Irak harusnya tidak terbuai dengan kemenangan atas Indonesia dan Vietnam.
Menurutnya, kualitas mereka jauh lebih baik dari dua tim tersebut.
Ayman mengingatkan bahwa Irak terkenal dengan tim yang memiliki pertahanan solid.
Hal ini harus diperhatikan dengan baik oleh Casas.
"Casas tidak boleh tertipu oleh pertandingan Vietnam dan Indonesia."
"Karena itu bukan ukuran, Irak akan menghadapi tim-tim kuat di Piala Asia berikutnya."
"Harus diingat bahwa Irak dinobatkan pada edisi 2007 berkat pertahanannya yang kuat," ujarnya.
Irak datang ke Piala Asia 2023 bukan tanpa target.
Baca juga: Dari 5 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Vietnam Paling Takut dengan Kapten Wolverhampton
Ayman menilai bahwa masyarakat memiliki harapan agar Irak bisa meraih juara di ajang tersebut.
Semua pemain harus berjuang keras agar misi tersebut bisa dicapai dengan baik.
"Ambisi rakyat Irak adalah mencapai final dan memenangkan gelar."
"Tetapi penobatan tidak akan dengan kata-kata, tetapi dengan memberi dan berjuang," ujarnya. (*)
Artikel ini bersumber dari Bolasport.com berjudul Shin Tae-yong Panggil 30 sampai 40 Pemain ke Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023
PSSI Ungkap Alasan Marselino Ferdinan Tak Dipanggil Timnas Indonesia |
![]() |
---|
Jadwal Indonesia vs Arab Saudi dan Irak Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Info Skuad Timnas |
![]() |
---|
28 Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tak Ada Marselino |
![]() |
---|
Aroma Timnas Indonesia Mewarnai Matchday 1 Liga Europa, 3 Penggawa Garuda Siap Mentas |
![]() |
---|
Timnas Indonesia Wajib Waspada, Irak Punya Strategi Baru 'Taktik 7 Detik' |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.