Timnas Indonesia

Bintang Timnas Indonesia Selevel Takefusa Kubo di Daftar 5 Future Stars Piala Asia 2023 Versi AFC

Bintang Timnas Indonesia selevel Takefusa Kubo di daftar 5 Future Stars Piala Asia 2023 versi AFC

Editor: Rafan Arif Dwinanto
AFP/KARIM JAAFAR
Gelandang Indonesia Marselino Ferdinan (7) berebut bola dengan gelandang Irak Osama Rashid (20) pada pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Indonesia dan Irak di Stadion Ahmad bin Ali di Al-Rayyan, sebelah barat Doha, Senin (15 Januari 2024). Bintang Timnas Indonesia selevel Takefusa Kubo di daftar 5 Future Stars Piala Asia 2023 versi AFC 

TRIBUNKALTIM.CO - Pemain andalan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan masuk dalam 5 Future Stars di Piala Asia 2023.

Marselino Ferdinan bersanding bintang Jepang, Tekefusa Kubo.

Badan tertinggi sepak bola Asia atau AFC telah menuntaskan penyelenggaraan Piala Asia 2023 pada Sabtu (10/2/2024).

AFC menunjuk lima pemain yang masuk dalam daftar Future Stars atau bintang masa depan usai turnamen Piala Asia berakhir.

Dalam daftar tersebut, ada nama Marselino Ferdinan yang jadi salah satu dari lima bintang masa depan Asia.

Baca juga: Harga De Ketelaere Meroket, Jadi Pemain Tak Tergantikan di Atalanta, AC Milan Bakal Panggil Pulang?

"@marselinoferdinan10, seorang bintang masa depan yang memberikan segalanya untuk timnya," tulis akun resmi Piala Asia 2023 di Instagram.

Marselino Ferdinan sendiri jadi pemain utama di skuad Timnas Indonesia meski usianya belum genap 20 tahun.

Pemain KMSK Deinze tersebut selalu tampil sebagai starter saat Timnas Indonesia tampil.

Dalam daftar bintang masa depan Asia versi akun resmi turnamen, Marselino Ferdinan jadi yang paling muda.

Pemain bernomor 7 di Timnas Indonesia itu juga sukses memberi peran maksimal di Piala Asia 2023.

Marselino Ferdinan sukses menyumbang satu gol kala tim Merah Putih kalah dari Irak di laga perdana.

Selain itu, Marselino Ferdinan juga jadi bagian dari sejarah baru Timnas Indonesia di Piala Asia.

Marselino menjadi bagian yang membantu tim Merah Putih lolos ke fase gugur untuk pertama kalinya.

Tentu, pencapaian tersebut menjadi lebih istimewa karena Timnas Indonesia datang dengan skuad paling muda.

Timnas Indonesia datang dengan rata-rata usia 24,33 tahun.

Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved