Timnas Indonesia
Nathan Tjoe-A-On Tinggalkan Timnas Indonesia Meski Perjuangan di Piala Asia U-23 Masih Berlanjut
Nathan Tjoe-A-On tinggalkan Timnas Indonesia meski perjuangan di Piala Asia U-23 masih berlanjut.
"Pak Ketum PSSI meminta izin langsung ya minimal Nathan Tjoe-A-On bisa membela Timnas U-23 Indonesia sampai lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024 karena itu target awal kami,"
"Usaha dari Pak Ketum PSSI itu akhirnya Nathan Tjoe-A-On dilepas. Kami memang minta sampai babak delapan besar Piala Asia U-23 2024."
"Nah sekarang sudah lolos dari babak Grup A dan itu yang kemarin kami lobi ke klubnya Nathan Tjoe-A-On," jelasnya.
Namun, pihak Indonesia tidak ingin kehilangan jasa Nathan pada Piala Asia U-23 2024.
Rekan Shin Tae-Yong, Nova Arianto mengungkapkan saat ini PSSI tengah berupaya untuk menarik kembali Nathan agar bisa kembali membela Timnas Indonesia pada 26 April mendatang untuk melakoni laga perempat final.
"Saat ini Nathan Tjoe-A-On harus kembali dulu sesuai kesepakatan dengan klubnya," kata Nova Arianto dilansir BolaSport.com
"PSSI saat ini sedang melakukan komunikasi kembali dengan klubnya Nathan Tjoe-A-On."
"Semoga saja bisa bermain di tanggal 25 April nanti."
"Tunggu saja updatenya ya dan biarkan coach Shin Tae-yong yang menyampaikan," tutup Nova Arianto.
Tentunya banyak yang berharap akan Nathan dapat kembali membela Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 ini untuk dapat mewujudkan target yaitu lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Pada laga kontra Yordania, pemain SC Heerenveen tersebut tampil sebagai starter pada laga lawan Yordania.
Bahkan pemain berusia 22 tahun tersebut mendapat banyak pujian dari pecinta sepak bola Tanah Air usai pertandingan.
Tentu saja ini karena penampilan bagusnya saat membawa tim Merah Putih kembali mencatatkan sejarah.
Nathan pada laga kontra Yordania bermain penuh selama 90 menit, pada laga sebelumnya Ia sempat di bench untuk laga pertama melawan Qatar, namun dimasukkan mengganti peran Komang Teguh.
Kemudian Nathan bermain penuh saat Timnas Indonesia U-23 menang atas Australia di pertandingan kedua.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20240422_Bek-Timnas-Indonesia-Nathan-Tjoe-a-On.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.