Pilkada 2024

Profil KH Marzuki Mustamar yang Disebut PKB Bakal Jadi Lawan Tangguh Khofifah di Pilkada Jatim 2024

Siapa KH Marzuki Mustamar yang disebut PKB bakal jadi lawan tangguh Khofifah di Pilkada Jatim 2024? Profil mantan Ketua PWNU Jatim ini.

Editor: Amalia Husnul A
TribunJatim.com/Yusron Naufal Putra-Warta Kota/Henry Lopulalan
PILKADA JATIM 2024 - Khofifah Indar Parawansa dan KH Marzuki Mustamar. Siapa KH Marzuki Mustamar yang disebut PKB bakal jadi lawan tangguh Khofifah di Pilkada Jatim 2024? Profil mantan Ketua PWNU Jatim ini. 

"Namun, masih ada 2,1 persen responden yang tidak tahu/tidak menjawab," kata Baihaki, Rabu (15/5/2024).

Keunggulan Khofifah pun meningkat dalam simulasi tiga nama.

Yakni elektabilitas Ketua Umum PP Muslimat NU itu hampir menyentuh 50 persen tepatnya 49,3 persen.

"Elektabilitas Khofifah dibanding Maret 2024 ketika kami survei, angkanya terus meningkat di bulan Mei 2024 ini," ungkap Baihaki.

Sementara itu, kemunculan nama KH Marzuki Mustamar cukup menyita perhatian dalam survei ARCI ini.

Sebab, Kiai Marzuki yang mantan Ketua PWNU Jatim itu masuk di bursa cagub bersama para ketua partai dan kepala daerah.

Bahkan, elektabilitasnya cukup potensial.

Baihaki menjelaskan pihaknya sengaja memotret potensi Kiai Marzuki salah satunya karena muncul dari responden yang berafiliasi ke PKB.

Baca juga: Hasil Survei Pilkada Jatim 2024, Emil Dardak Tak Tinggal Dirinya Coba Dipisahkan PDIP dari Khofifah

Dibanding tokoh internal PKB, elektabilitas Kiai Marzuki dinilai cukup mumpuni untuk ditarungkan dengan Khofifah.

Apalagi, PKB sudah hampir pasti menjadi kubu penantang Khofifah.

Dalam analisa Baihaki, Kiai Marzuki potensial jika diusung oleh PKB, PKS dan NasDem lantaran tiga partai ini belum menentukan pilihan di Pilgub Jatim 2024.

"Kiai Marzuki bisa jadi alternatif penantang Bu Khofifah," jelas Baihaki.

Profil KH Marzuki Mustamar

Nama KH Marzuki Mustamar sudah tidak asing lagi di telinga warga Jawa Timur.

Dikutip TribunKaltim.co dari TribunJatim.com di artikel berjudul Sosok dan Biodata Lengkap KH Marzuki Mustamar, Sang Ulama Dicopot PBNU dari Jabatan Ketua PWNU Jatim, ia merupakan ulama kondang asal Jawa Timur yang lahir di Blitar pada tanggal 22 September 1966.

Saat berceramah, Kiai Marzuki Mustamar dikenal sebagai ulama yang berdakwah secara lemah lembut.

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved