Indonesian Idol
Terjawab Siapa Dimansyah Laitupa, Jebolan Indonesian Idol Viral Lamar Salma Salsabil Hari Ini
Terjawab siapa Dimansyah Laitupa, sosok jebolan Indonesian Idol viral lamar Salma Salsabil hari ini, Minggu (12/01/2025).
TRIBUNKALTIM.CO - Terjawab siapa Dimansyah Laitupa, sosok jebolan Indonesian Idol viral lamar Salma Salsabil hari ini, Minggu (12/01/2025).
Potret lamaran Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa viral di media sosial Instagram.
Salah satunya diunggah oleh Instagram @fanbaseindonesianidol.
Tampak Salma Salsabil mengenakan kebaya berwarna peach dan Dimansyah Laitupa dengan baju batik bermotif warna cokelat.
Lamaran digelar di sebuah tempat khusus yang tampak dihadiri keluarga.
Baca juga: Inilah Nama-nama Pemenang AMI Awards 2024, Ada Bernadya, Salma Salsabil, hingga Lesti
Dekorasi acara pertunangan itu tertulis nama "Dimansyah Laitupa, Salma Salsabil".
Terlihat juga potret saat Dimansyah menunduk memperlihatkan keseriusannya untuk meminang Salma menjadi pendamping hidupnya.
Dimansyah juga telah menunggahnya di story Instagram pribadinya, yang secara tidak langsung membenarkan kabar bahagia tersebut.
Profil Dimansyah Laitupa
Dimansyah jebolan Indonesian Idol Season 12 berasal dari Ambon, Maluku.
Sebelumnya diketahui jika saat itu Diman pernah ikut dalam audisi Indonesian Idol 2020.
Di tahun itu, Dimansyah membawakan lagu ‘So Sick’ milik Ne-Yo dengan menggunakan alat music gitar.
Bahkan Diman berhasil membawakan lagu tersebut dengan baik dan santai.
Namun, Anang Hermansyah selaku juri Indonesian Idol mengatakan bahwa Diman ‘bermain aman’ dengan membawakan lagu tersebut.
Menurut Anang, Diman masih kurang berani untuk mengeluarkan kemampuannya secara maksimal.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20250112_salma-diman.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.