Berita Voli Terkini

Megawati Ungkap Alasan Emosinya Pecah Setelah Daejeon JungKwanJang Red Sparks Kalah

Final Liga Voli Korea 2024-2025 menjadi momen yang tidak bisa dilupakan oleh pemain Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi.

Penulis: Nisa Zakiyah | Editor: Christnina Maharani
KOVO
RED SPARKS KALAH - Megawati Hangestri Pertiwi melakukan tos dengan Vanja Bukilic saat memperkuat Daejeon JungKwanJang Red Sparks dalam pertandingan leg ketiga final Liga Voli Korea 2024-2025 di Daejeon, Korea Selatan, (4/9/2025). Megawati ungkap alasan emosinya pecah setelah Daejeon JungKwanJang Red Sparks kalah. (KOVO) 

"Sebenarnya terharu, pasti sedih. Terus aku juga tahan sakit aku, benar-benar sakit aku tahan sampai akhir," kata Megawati.

"Kayak terima kasih badanku bertahan sampai akhir, aku sedih karena itu juga, aku gak mau semua orang tahu aku nangis."

"Jadi kalau kalah aku senyum aja," tuturnya menambahkan.

Dengan berhasil membawa Red Sparks ke final musim ini menjadi peningkatan prestasi bagi Megawati.

Baca juga: Hasil Final Red Sparks vs Pink Spiders, Tim Megawati Berhasil Tahan Kim Yeon-kyeong Angkat Trofi

Pasalnya pada musim perdananya di Liga Voli Korea pada 2023-2024 lalu, Megawati hanya mampu membawa Red Sparks lolos ke semifinal playoff sebelum dikalahkan Pink Spiders.

Kendati demikian, pencapaiannya musim lalu itu juga terbilang istimewa karena dia berhasil mengantar Red Sparks lolos playoff lagi setelah menunggu tujuh musim lamanya. (*)

 

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Final Liga Voli Korea - Megawati Sebut Emosinya Meluap Usai Red Sparks Kalah dan Gagal Juara

Ikuti berita populer lainnya di Google News, Channel WA, dan Telegram

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved