Timnas Indonesia
Coach Nova Arianto Siapkan Latihan Khusus Timnas Indonesia U17 Jelang Laga 8 Besar Piala Asia 2025
Coach Nova Arianto siapkan latihan khusus Timnas Indonesia U17 jelang laga 8 besar Piala Asia 2025.
TRIBUNKALTIM.CO - Coach Nova Arianto siapkan latihan khusus Timnas Indonesia U17 jelang laga 8 besar Piala Asia 2025.
Diketahui, Timnas Indonesia asah adu penalti dan bedah kekuatan runner-Up Grup D.
Selain itu Timnas U17 Indonesia sampai saat ini masih menunggu lawan pada babak perempat final atau babak 8 besar Piala Asia U17 2025.
Menanggapi calon lawannya, pelatih Timnas U17 Indonesia, Nova Arianto tak ingin menganggap remeh.
Baca juga: Cerita Haru Dafa Zaidan Bek Timnas Indonesia U-17 Asal Balikpapan Usai Kalahkan Afghanistan 2-0
Nova Arianto menganggap semua tim yang berada di Grup D berpotensi akan menyusahkannya.
"Yang pastinya semuanya memiliki kualitas yang baik, Korea Utara, Tajikistan, Iran dan Oman," jelas pelatih Timnas U17 Indonesia itu, dikutip dari BolaSport.
"Semuanya masih punya peluang saya lihat siapapun lawannya pasti punya kualitas yang baik," kata Nova Arianto.
Lebih lanjut Nova Arianto akan melakukan evaluasi menyeluruh mengenai calon lawannya nanti.
Artinya, setelah matchday pamungkas Grup D selesai, Nova Arianto akan mempelajari kualitas lawannya.
"Dan siapa pun lawannya kita pasti akan menganalisa lawan dulu sebelum melakukan persiapan untuk di pertandingan tanggal 14," ucap Nova Arianto.
Garuda berhasil lolos ke babak knock-out setelah menyapu bersih tiga dengan bergiliran menekuk Korea Selatan (1-0), Yaman (4-1), dan Afghanistan (2-0) di fase grup C penyisihan.
Timnas U17 Indonesia pun melangkah dengan poin sempurna (9) ke babak perempat final.
Di perempat final, Timnas U17 Indonesia masih menunggu lawan dari grup D.
Nantinya runner-up klasemen grup D bakal menjadi penantang Timnas U17 Indonesia.
Adapun saat ini, para peserta grup D yakni, Korea Utara, Tajikistan, Oman, serta Iran masih memiliki kesempatan serupa.
Penentuan akan tersaji pada putaran pamungkas grup, Jumat (11/4) malam nanti.
Sementara untuk jadwal pertandingan perempat final Timnas U17 Indonesia diperkirakan akan dihelat Senin (14/4) kick-off 21.00 WIB mendatang.
Sembari menunggu laga tersebut, Timnas U17 Indonesia sendiri wajib melakukan persiapan.
Baik secara strategi maupun stamina pemain.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.