Berita Mahulu Terkini
Pencairan Bantuan Subsidi Upah di Mahulu Cukup Tunjukkan KTP
Masyarakat di Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur yang terdata sebagai penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) cukup menunjukkan KTP
Penulis: Desy Filana | Editor: Samir Paturusi
TRIBUNKALTIM.CO,MAHULU – Masyarakat di Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur yang terdata sebagai penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU), kini dapat mencairkan bantuan langsung di kantor pos, cukup dengan membawa KTP.
“Kita cek NIK-nya dulu. Kalau memang masuk dalam sistem, bisa langsung ambil,” terang Gunawan, juru bayar BSU dari Pos Cabang Long Iram.
Menurutnya, program ini bukan hanya untuk pegawai negeri, tetapi juga karyawan swasta.
Poin pentingnya lanjutnya, mereka harus berpenghasilan di bawah Upah Minimum Regional (UMR).
Baca juga: Info Bantuan Subsidi Upah BSU 2025, Cara Cek NIK Penerima BSU, Apakah BSU Cair Setiap Bulan?
Namun Gunawan mengakui, belum semua ketentuan gaji UMR yang diterapkan jelas tersampaikan ke pihak mereka.
“Sebagian dapat, sebagian tidak. Kami hanya menyalurkan sesuai data pusat,” katanya. (*)
Dishub Mahakam Ulu Pertimbangkan Pengadaan Bus Sekolah untuk Kebutuhan Transportasi Pelajar |
![]() |
---|
Dishub Mahakam Ulu Bentuk Kesadaran Tertib Lalu Lintas Sejak Dini dengan Sosialisasi Bersama Pelajar |
![]() |
---|
Gelar Razia dan Bagikan Helm Gratis, Dishub Mahakam Ulu Tekankan Keselamatan Berlalu Lintas |
![]() |
---|
Damkar Mahulu Tambah Armada Baru, Tingkatkan Respons Cepat Kebakaran |
![]() |
---|
Damkar Mahakam Ulu Perkuat Relawan Kebakaran, Personel Masih Minim |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.