Berita Samarinda Terkini

Andi Harun Temukan Penyalahgunaan Aset Milik Pemkot Samarinda di Jalan Kemakmuran, Akan Ditertibkan

Walikota Samarinda Andi Harun menemukan sejumlah permasalahan yang dinilainya harus segera ditindaklanjuti

Penulis: Sintya Alfatika Sari | Editor: Nur Pratama
HO Humas Pemkot Samarinda
ASET PEMKOT - Walikota Samarinda Andi Harun saat meninjau aset milik Pemkot di Jalan Kemakmuran (24/7/2025). Andi Harun menemukan sejumlah permasalahan yang dinilainya harus segera ditindaklanjuti, mulai dari penyewaan aset tanpa dasar hukum yang jelas, sengketa lahan yang telah diputus pengadilan. (HO Humas Pemkot Samarinda)  

“Kita tidak boleh melakukan praduga di awal. Kita baru memeriksa dokumen masyarakat. Sementara kita dengarkan, kita catat, kita analisis. Setelah kita urai satu-satu berdasarkan bukti sah, baru kita melanjutkan komunikasi dan koordinasi dengan BPN dan pihak terkait,” tuturnya.

Walikota juga menyatakan keterbukaan terhadap kemungkinan bahwa BPN memiliki alasan atau pertimbangan lain dalam pengambilan keputusan sebelumnya. Oleh karena itu, Pemkot akan segera melakukan konfirmasi secara resmi.

Orang nomor satu di Samarinda ini juga menegaskan komitmennya untuk terus menjaga dan menata aset pemerintah, sekaligus memberi perlindungan hukum yang layak kepada masyarakat yang memiliki dasar kepemilikan sah atas tanah yang mereka tempati.

“Tentu kita juga harus memberi ruang bahwa BPN mungkin mengambil kebijakan itu dengan argumentasi yang kuat. Maka dari itu, kita akan konfirmasi dan dalami bersama. Yang jelas, prinsipnya adalah keadilan bagi semua pihak dan penegakan hukum yang konsisten,” pungkasnya. (*)

 

 

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved