MotoGP

Jam Tayang Sprint Race MotoGP Portugal 2025 Hari Ini, Alex Marquez Lanjutkan Dominasi Sang Kakak

Alex Marquez menjadi yang tercepat di sesi Practice MotoGP Portugal 2025 di Sirkuit Algarve, Jumat (7/11/2025).

Motogp.com
MOTOGP PORTUGAL 2025 - Alex Marquez menegaskan dominasi Marquez bersaudara di MotoGP 2025. Terbaru, Alex menjadi yang tercepat di sesi Pratice dan berhak langsung lolos ke Kualifikasi 2 (Q2). (MOTOGP.COM) 
Ringkasan Berita:
  • Alex Marquez kembali menunjukkan dominasi Marquez bersaudara di MotoGP 2025.
  • Pada sesi Practice MotoGP Portugal 2025 di Sirkuit Algarve, Jumat (7/11/2025), Alex tampil tercepat dengan catatan waktu 1 menit 37,974 detik, unggul tipis atas Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) dan Pedro Acosta (Red Bull KTM).
  • Hasil ini sekaligus menegaskan performa stabil Alex yang berpeluang besar melaju langsung ke Q2, memperkuat dominasi keluarga Marquez di musim 2025.

TRIBUNKALTIM.CO - Alex Marquez menegaskan dominasi Marquez bersaudara di MotoGP 2025.

Terbaru, Alex Marquez menjadi yang tercepat di sesi Practice MotoGP Portugal 2025 di Sirkuit Algarve, Jumat (7/11/2025).

Alex menjadi yang tercepat setelah mencetak putaran terbaik dengan 1 menit 37,974 detik, disusul Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Bagnaia menikung Pedro Acosta (Red Bull KTM) menjelang sesi selama 60 menit itu berakhir.

Baca juga: MotoGP Portugal 2025: Adu Gengsi 2 Murid Valentino Rossi, Bezzecchi vs Bagnaia

Melengkapi urutan lima besar pembalap tercepat adalah Marco Bezzecchi (Aprilia) dan Joan Mir (Honda HRC Castrol).

Sesi ini menjadi kesempatan para pembalap untuk memastikan kelolosan langsung ke kualifikasi 2 (Q2) jika masuk dalam daftar 10 besar tercepat pada sesi practice.

Sesi dibuka dengan motor Luca Marini (Honda HRC Castrol) yang bergoyang di tikungan 8.

Pedro Acosta (Red Bull KTM) menjadi pembalap pertama yang mencetak putaran terbaik dengan 1 menit 39, 171 detik.

Baca juga: MotoGP Portugal 2025: Ajang Perebutan Posisi 3 dan Seri Perpisahan Miguel Oliveira

Francesco Bagnaia (Ducati) sempat memimpin, tetapi Brad Binder (Red Bull KTM) dan Alex Marquez (Gresini) menggeser.

Alex Marquez menjadi yang tercepat setelah mencetak putaran terbaik dengan 1 menit 38,272 detik.

Tak lama berselang, inisiden dialami Franci Morbidelli dan Marini yang terjatuh di tikungan 13.

Kedua pembalap bisa berjalan setelah terjatuh.

Baca juga: Update Kondisi Cedera Marc Marquez, Kepala Medis MotoGP: Ini Tidak Mudah

Alex Marquez dibuntuti Acosta memasuki 9 menit sesi berjalan.

Dia lalu kembali ke pit dengan posisi masih di atas.

Johann Zarco (LCR Honda) dan Bagnaia juga kembali ke pit.

Alex Marquez kembali ke lintasan saat 16 menit sesi berjalan.

Baca juga: Toprak Razgatlioglu Menuju MotoGP 2026, Taruhan Besar Yamaha

Acosta dan Bagnaia masih berada di pit.

Hanya ada lima pembalap yang masih memacu motor di lintasan. 

Hingga memasuki 20 menit sesi berjalan, belum ada manuver berarti untuk merangsek sebagai pembalap tercepat.

Saat sesi tersisa 37 menit, Marquez masih nyaman memimpin, diikuti Acosta dan Zarco. Bagnaia menempati posisi kelima pembalap tercepat.

Baca juga: Sejarah Baru Buat NKRI, Dua Lulusan Astra Honda Racing School Melaju ke Gelaran MotoGP 2026

Sesi berjalan tanpa ada perlawanan berarti hingga tersisa 25 menit.

Jack Miller (Pramac Yamaha) menjadi pembalap berikutnya yang mengalami kecelakaan.

Dia tergelincir di tikungan 5.

Acosta menggeser Alex saat sesi tersisa 12 menit setelah menyelesaikan satu putaran dalam 1 menit 38,062 detik.

Baca juga: Menuju Era Baru MotoGP di Musim 2027, Semua Tim Menginginkan Pedro Acosta

Quartararo juga naik ke posisi ke-4.

Posisi Alex semakin turun setelah Marco Bezzecchi naik ke posisi kedua dan Bagnaia merosot ke posisi ke-10.

Bagnaia terus berusaha memperbaiki posisinya ke urutan ke-7.

Alex Marquez memimpin sesi lagi setelah mencetak putaran terbaik 1 menit 37,974 detik.

Baca juga: Absennya Marc Marquez Membuat Balapan di MotoGP Lebih Seru, Dia Mematikan Peluang Pembalap Lain

Saat sesi tersisa 5 menit, Alex belum tergoyahkan, sementara Bagnaia semakin menurun posisinya. 

Bagnaia yang sempat melorot kembali dengan cepat ke posisi ke-7 di detik terakhir sesi.

Bagnaia lalu melesat ke posisi kedua tepat saat sesi menjelang berakhir.

Jadwal MotoGP Portugal 2025

Sementara itu, MotoGP Portugal 2025 berlanjut di hari kedua, Sabtu (8/11/2025).

Free Practice 2 (FP2), digelar mulai pukul 17.10 WIB, dilanjutkan dengan kualifikasi 1 (Q1) pukul 17.50 WIB.

Kemudian kualifikasi 2 (Q2) dimulai pukul 18.15 WIB.

Sedangkan Sprint Race dimulai pukul 22.00 WIB.

LINK HASIL KUALIFIKASI

LINK HASIL KUALIFIKASI

LINK LIVE STREAMING SPRINT RACE

LINK LIVE STREAMING SPRINT RACE

Disclamer: Jadwal siaran ini bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu dari stasiun televisi bersangkutan dan bukan merupakan tanggung jawab Tribun Kaltim.

Hasil Practice MotoGP Portugal 2025

1. Alex Marquez BK8 Gresini Ducati (GP24)

2. Francesco Bagnaia Ducati Lenovo (GP25)

3. Pedro Acosta Red Bull KTM (RC16)

4. Marco Bezzecchi Aprilia Racing (RS-GP25)

5. Joan Mir Honda HRC Castrol (RC213V)

6. Johann Zarco Castrol Honda LCR (RC213V)

7. Fabio Di Giannantonio Pertamina VR46 Ducati (GP25)

8. Fermin Aldeguer BK8 Gresini Ducati (GP24)

9. Pol Espargaro Red Bull KTM Tech3 (RC16)

10. Ai Ogura Trackhouse Aprilia (RS-GP25)

11. Luca Marini Honda HRC Castrol (RC213V)

12. Franco Morbidelli Pertamina VR46 Ducati (GP24)

13. Fabio Quartararo Monster Yamaha (YZR-M1)

14. Brad Binder Red Bull KTM (RC16)

15. Raul Fernandez Trackhouse Aprilia (RS-GP25)

16. Jack Miller Pramac Yamaha (YZR-M1)

17. Nicolo Bulega Ducati Lenovo (GP25)

18. Alex Rins Monster Yamaha (YZR-M1)

19. Enea Bastianini Red Bull KTM Tech3 (RC16)

20. Somkiat Chantra Idemitsu Honda LCR (RC213V)

21. Lorenzo Savadori Aprilia Factory (RS-GP25)

22. Miguel Oliveira Pramac Yamaha (YZR-M1). (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved