Super League

Prediksi Super League: Borneo FC dan Persib di Jalur Juara, Persis-Semen Padang Degradasi

Persib Bandung diprediksi dapat mendekati Borneo FC Samarinda dalam perburuan gelar juara BRI Super League 2025/2026.

ILeague
PREDIKSI SUPER LEAGUE - Persib Bandung diprediksi dapat mendekati Borneo FC Samarinda dalam perburuan gelar juara BRI Super League 2025/2026. (ILeague) 

TRIBUNKALTIM.CO - Persib Bandung diprediksi dapat mendekati Borneo FC Samarinda dalam perburuan gelar juara BRI Super League 2025/2026.

Persib Bandung masih dianggap sebagai salah satu kandidat terkuat menjuarai Super League meski saat ini tercecer di peringkat lima.

Dominasi Persib Bandung di kompetisi kasta tertinggi Indonesia tampak masih akan berlanjut.

Diketahui, Maung Bandung menjuarai dua musim terakhir saat bertajuk Liga 1 2023/24 dan Liga 1 2024/25.

Baca juga: 2 Laga Berat Menanti Borneo FC di Super League, Jumpa Singo Edan dan Tim Bertabur Bintang

Persib kini mempunyai 11 pemain asing, serta rekrutan anyar dua naturalisasi Thom Haye dan Eliano Reijnders.

Sebagaimana skuad yang baru dibentuk, Persib belum sepenuhnya nyetel pada awal musim.

Persib hanya meraih satu kemenangan dalam tiga laga perdana, yang membuat mereka sempat terlempar ke papan bawah.

Meski begitu Beckham Putra dkk kini sudah bangkit, meraih tiga kemenangan dalam empat laga terakhir.

Baca juga: Borneo FC Punya Peluang Samai dan Lampaui 3 Tim dengan Rekor Kemenangan Terpanjang

Tiga poin terbaru didapatkan kala melawat ke PSBS Biak dengan skor 0-3, Jumat (17/10/2025).

Hasil tersebut membawa Persib ke peringkat lima dengan 13 poin dari 7 pertandingan.

Patut diingat, tim kesayangan Bobotoh itu baru bertanding tujuh kali, sedangkan tiga klub di atasnya sudah delapan kali.

Oleh sebab itu, media asing Footy Rankings masih menjadikan Persib sebagai kandidat juara.

Baca juga: Borneo FC Samarinda Matangkan Persiapan Jelang Laga Kontra Persik Kediri 18 Oktober 2025

Memang ada Borneo FC yang sapu bersih tujuh laga, tetapi Persib lebih punya pengalaman jalur juara.

"Borneo memimpin balapan juara, hanya Persib yang menyaingi," tulis Footy Rankings di media sosial X.

Persita, walaupun saat ini menghuni peringkat dua, diprediksi terlempar dari empat besar.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved