Aplikasi
Mata Cepat Lelah saat Chat? Simak Cara Memperbesar Tulisan di WhatsApp
Cara mudah untuk memperbesar ukuran huruf di WhatsApp agar tampilan chat jadi lebih nyaman dibaca.
Di tutorial kali ini, KompasTekno menggunakan perangkat Android Galaxy Note 9 dengan antarmuka One UI 2.5 berbasis Android 11.
Adapun cara memperbesar tulisan di WhatsApp Android secara menyeluruh adalah sebagai berikut:
- Buka menu pengaturan ponsel.
- Cari dan pilih menu“Aksesibilitas”.
- Klik menu “peningkatan visibilitas” dan pilih “gaya dan ukuran font”.
- Kemudian, aktifkan opsi "font tebal" jika ingin huruf terlihat lebih jelas.
- Untuk memperbesar ukuran huruf, geser tombol ke kanan.
Setelah diatur, ukuran huruf di seluruh tampilan ponsel bakal berganti menjadi lebih besar, termasuk ukuran huruf di aplikasi WhatsApp.
Cukup mudah bukan cara mengubah huruf di WhatsApp menjadi besar?
Dengan cara di atas, pengguna tak perlu bingung lagi ketika kesulitan memandang tulisan di aplikasi WhatsApp karena terasa terlalu kecil.
Jika dirasa terlalu kecil, pengguna bisa dengan mudah mengatur ukuran huruf yang tampil di WhatsApp agar lebih besar sesuai kebutuhan.
Demikianlah cara memperbesar tulisan di WA dengan mudah dan cepat, semoga bermanfaat. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Memperbesar Tulisan di WhatsApp dengan Mudah dan Cepat"
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20250630_WhatsApp.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.