Kantong Plastik Berbayar
Berlaku, Kantong Plastik Berbayar, Kebutuhan Plastik Berkurang 30 Persen
Sosialisasi dilakukan dengan banyak cara mulai dari pemberian informasi melalui kasir hingga pemasangan spanduk terkait penerapan plastik
TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Ketentuan plastik berbayar yang dilakukan pada Minggu (21/2/2016) disambut positif oleh kalangan usaha ritel di Balikpapan.
Salah satunya adalah Giant Ekstra MT Haryono, lokasi dimana diluncurkannya ketentuan plastik berbayar oleh Walikota Balikpapan.
Kusmaryono, Store General Manager Giant Ekstra MT Haryono, mengungkapkan, saat edaran dikeluarkan pada beberapa waktu lalu, pihaknya sudah melakukan banyak sosialisasi untuk para konsumen yang berbelanja.
"Sosialisasi dilakukan dengan banyak cara mulai dari pemberian informasi melalui kasir hingga pemasangan spanduk terkait penerapan plastik berbayar," ungkap Kusmaryono.
baca juga
Dari sosialisasi yang dilakukan, lanjutnya, cukup memberi pengaruh. Sebagian masyarakat bahkan ada yang membawa kantong belanja sendiri, namun ada juga yang membelinya.
Namun, berbeda dengan ketentuan Walikota yang menerapkan aturan plastik berbayar sebesar Rp 1.500, Giant Ekstra memberlakukan plastik berbayar sebesar Rp 200.
Hal ini sesuai dengan imbauan Kementerian Lingkungan Hidup, YLKI dan Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo).
baca juga
"Saat ini memang masih berlaku Rp 200, selanjutnya kita akan melakukan koordinasi untuk mengikuti edaran Pak Wali," jawabnya.
Sebelumnya, rata-rata perhari pihak Giant Ekstra menyiapkan sekitar 100.000 lembar plastik per bulan, namun semenjak dilakukan sosialisasi plastik berbayar jumlah kebutuhan plastik berkurang sekitar 20-30 persen.
Dalam penerapan kantong plastik berbayar ini, manajemen Giant Ekstra memberikan pilihan pada konsumen, apakah membeli plastik, atau tas belanja serbaguna yang bisa dipakai berulang kali. (*)
Netizen yang baik hati, kunjungi juga facebook kami tribunkaltim.co dan Klik Saja Follow @tribunkaltim serta Tonton Video YoutubeTribunKaltim
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/ilustrasi-kantong-plastik_20160222_065311.jpg)