Jadi Juru Parkir, Remaja Ini Malah Bawa Kabur Motor Pelanggan di Tempatnya Bekerja
Saat itu, korban menyerahkan motor beserta kuncinya kepada pelaku, untuk diparkirkan.
Penulis: Christoper Desmawangga | Editor: Amalia Husnul A
ABG yang bekerja sebagai juru parkir
ABG yang bekerja sebagai juru parkir diamankan kepolisian karena membawa kabur motor pelanggannya, Rabu (9/5/2018).
Laporan wartawan tribunkaltim.co, Christoper D
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Anak baru gede (ABG) yang sehari hari menjadi juru parkir di arena Bilyard, nekat membawa kabur motor yang parkir di tempatnya bekerja.
Kejadian raibnya motor metik itu terjadi pada Minggu (6/5) silam.
Saat itu, korban menyerahkan motor beserta kuncinya kepada pelaku, untuk diparkirkan.
Baca: Marion Jola dan Nino RAN Saling Unggah Foto di Instastory, Ini Tanggapan Pihak RAN
Baca: Anggota Polres Kutim Tewas di Dalam Mobil, Diduga Bunuh Diri, Ini Kronologinya
Baca: Asyik Main di Warnet hingga tak Pulang Semalaman, Suami Seret sang Istri yang tak Mau Diajak Pulang
Namun, karena korban buru-buru, akhirnya korban lupa membawa kunci motornya. Dan, sekitar pukul 21.30 Wita, saat korban hendak pulang usai bekerja, motornya sudah tidak ada di parkiran.
Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian sekitar Rp 7 juta, dan melaporkan ke Polsek Samarinda Kota, jalan Bhayangkara.
Baca: 11 Bahan Alami Ini Ampuh Kecilkan Pori-pori Bekas Jerawat, Salah Satunya Kulit Pisang
Baca: Direktur LP3ES Prediksi Fahri Hamzah Bakal Gagal Jadi Caleg 2019
Baca: Ada Kerusuhan di Mako Brimob, Lantas Bagaimana Kondisi Sel Ahok?
"Dia parkir tapi lupa membawa kunci motornya, saat itu ada tukang parkir yang biasa menjaga motor di tempat bermain bilyard," ucap Kanit Reskrim Polsek Samarinda Kota, Ipda Purwanto, Rabu (9/5/2018).
Pelaku atas nama MY (17), warga jalan Sentosa, berhasil diamankan, dengan barang bukti motor hasil curian.
"Sudah kita amankan, beserta barang bukti motor milik korban, kita dalami lagi dan kembangkan perkara ini," katanya. (*)