Nita Octobijanthy, Istri Indro Warkop Meninggal Dunia Sehari Setelah Rayakan Ultah ke 59
Nita Octobijanth, istri Indro Warkop, menghembusakan napas terakhir setelah sehari merayakan ultah ke 59 akibat kanker paru.

TRIBUNKALTIM.CO, JAKARTA- - Kabar duka datang dari komedian Indro Warkop. Setelah berjuang melawan kanker paru-paru, sang istri, Nita Octobijanthy menghembuskan nafas terakhir pada Selasa (9/10/2018), hanya sehari setelah merayakan ulang tahun ke 59.
Nita Octobijanthy meninggal di rumah sakit Harapan Kita didampingi oleh sang suami.
Berita ini dikonfirmasi oleh Andri yang tak lain adalah manager Indro.
"Iya benar, sekitar pukul 20.22 tadi," kata Andri dikutip Grid.ID dari Kompas.
Sebelumnya istri Indro Warkop sudah mengidap penyakit ini sejak Agustus 2017 lalu.

Dokter menyatakan bahwa penyakit Nita sudah cukup parah karena sel kanker Nita tidak terdeteksi sejak dini.
Meskipun sudah rutin menjalani kemoterapi, Indro mengungkapkan bila sel kanker yang bersarang di tubuh istrinya sudah menyebar ke bagian liver dan hati.

Walaupun begitu, Indro dan keluarganya tidak menyerah dan selalu memberikan dukungan untuk kesembuhan Nita.
Bahkan pada Senin (8/10/2018), Indro menyempatkan merayakan hari ulang tahun Neti di rumah sakit.
Namun Tuhan berkata lain, Nita akhirnya menghembuskan nafas terahir di usia 59 tahun setelah lebih dari satu tahun melawan kanker paru-paru. (*)
-
Emiliano Sala dan Pilot Diduga Meninggal Dunia Setelah Pesawat yang Mereka Tumpangi Jatuh
-
Sang Anak Ungkap 5 Warisan Kehidupan Eka Tjipta Widjaja, Pendiri Sinarmas Group
-
Saphira Indah Meninggal Saat Hamil, Begini UAS Jelaskan Soal Wanita yang Wafat karena Melahirkan
-
Meninggal Mendadak, Berikut Fakta Saphira Indah yang Alami Sesak Napas hingga Siapkan Ranjang Bayi
-
Menyayat Hati, Tepat di Hari Ultah, David Temukan Istrinya Tewas Saat Menginap dengan Selingkuhan