Wanita Ini Disebut Sosok Penari di Pecahan Uang Rp 5000, Mirip Nggak Nih?

Seorang pemilik akun meminta tolong pada para pengguna Twitter untuk menemukan siapa sosok penari yang ada dalam pecahan Rp10.000 dan Rp5000

Editor: Doan Pardede
Kolase TribunStyle
Sosok penari di pecahan uang Rp 5000,00 

Wanita Ini Disebut Sosok Penari di Pecahan Uang Rp 5000, Mirip Nggak Nih?

TRIBUNKALTIM.COCuitan akun Twitter @gamilaarief pada Minggu (16/12/2018) jadi sorotan.

Pemilik akun tersebut meminta tolong pada para pengguna Twitter untuk menemukan siapa sosok penari yang ada dalam pecahan uang Rp 10.000,00 dan Rp 5000,00.

Pecahan uang Rp 10.000,00 menampilkan tari Pakarena dari Sulawesi Selatan, sedangkan pecahan uang Rp 5000,00 menampilkan tari Gambyong dari Solo.

 

Sekda PPU Imbau Caleg Perhatikan Estetika Saat Pasang APK, Jangan Merusak Pemandangan

Jadi Temuan BPK, Plt Kadiskes KB Bontang Akui Sejumlah Surat Izin Praktik Dokter Kedaluwarsa

 

Berikut isi cuitannya:

"Permisi,

Followers dan non followers yts.

Saya butuh tahu nama dan wajah asli para penari yang jadi model di uang Rp 10.000,00 dan Rp 5.000,00 ini.

Twitter do your magic.

Terima kasih,

Gamila," tulis pemilik akun @gamilaarief.

Cuitan @gamilaarief diretweet 152 akun lain hingga artikel ini dimuat.

Di antara ke-152 akun tersebut, ada yang memberikan jawaban pada @gamilaarief.

Pemilik akun @nyrasepthya_ mengungkap jika sosok penari di pecahan uang Rp 5000,00 adalah kakak dari temannya.

Ia menyebut namanya adalah Dini.

"Yang uang 5rb itu mba dini, kakaknya temanku," ujarnya.

@nyrasepthya_ kemudian mengunggah foto capture sosok Dini yang sedang menggunakan busana tari.

Ia bergaya seperti penari yang siap melakukan aksinya dengan persis seperti pose di balik uang tersebut.

 

Nilai Bankeu 2019 jadi yang Terbesar dalam 16 Tahun Terakhir, Sekda : Ini Sejarah Bagi PPU

Bank Mandiri Buka Lowongan Kerja Besar-besaran, untuk S1 Semua Jurusan, Bisa Daftar Online di Sini

 

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved