Sepi Penumpang, Banyak Pesawat Lion Air Mengganggur di Bandara, Ini Penjelasannya
Beberapa maskapai yang beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta mengalami penurunan penumpang. Salah satunya maskapai Lion Air.
Sepi Penumpang, Banyak Pesawat Lion Air Mengganggur di Bandara, Ini Penjelasannya
TRIBUNKALTIM.CO - Beberapa maskapai yang beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta mengalami penurunan penumpang.
Di Jambi, penumpang Melda merasakan ada yang berbeda di pesawat saat terbang dari Jakarta ke Jambi Senin (4/2). Di dalam pesawat tidak seramai biasanya
Dia mengatakan kepulangannya ke Jambi menghabiskan Rp 1,1 juta untuk tiket pesawat.
“Mungkin pengaruh harga tiket mahal itu. Penumpang yang di sebelah saya juga memrediksi begitu,” kata perempuan wirausawahan itu.
Pengaruh tiket pesawat yang mahal, menurutnya, membuat penumpang sangat keberatan.
“Harganya sudah lebih dua kali lipat dari biasanya. Sudah tidak wajar,” terangnya.
Melansir artikel Tribunjakarta.com berjudul Banyak Pesawat Lion Air Menganggur di Bandara Soekarno-Hatta Gara-gara Sepi Penumpang, maskapai penerbangan ikut-ikutan menjadi korban dampak sepinya pengguna jasa di Bandara Soekarno-Hatta.
Sebelumnya, 'wabah' yang sedang menyerang Bandara Soekarno-Hatta tersebut hanya menyerang sopir taksi dan Damri. Para pedagang di Terminal 1 bahkan sampai gulung tikar.
Dari informasi yang didapatkan, ada sejumlah pesawat Lion Air yang terpakir di apron Terminal 1 dan 2 Bandara Soekarno-Hatta karena sepi penumpang.
Sejumlah maskapai lain pun hanya mengangkut penumpang dalam jumlah yang minim dan banyak kursi kosong.
Kasus Pria Ngamuk dan Banting Motor Kuak Fakta Baru, Nomor Polisi Palsu hingga Hasil Penipuan
Segera Dibangun, Begini Tampilan dan Fasilitas Taman SCP di Samping Jembatan Kembar Samarinda
Seperti yang diungkapkan Yustianto, salah seorang penumpang dari Padang yang baru saja mendarat di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta dengan menggunakan maskapai Lion Air.
Kepada TribunJakarta.com, ia menyebut bahwa dia hanya terbang bersama tiga penumpang lainnya.
Bahkan lebih banyak kabin kru ketimbang penumpang.
"Lucu mas. Saya cuma tiga orang doang dalam pesawat. Yakin orang naik sama turun barengan kok," ujar Yustianto di Terminal 1 bandara Soekarno-Hatta, Jumat (8/2/2019).
Pangdam VI/Mlw Mayjen Subiyanto Janji Tindak Tegas Personel TNI yang Sebarkan Berita Hoax di Medsos
Gara-gara Limbah Plastik, Pasokan Air Bersih di Bengalon Kutai Timur Terhenti