Pilkada Kaltara

Intens Komunikasi dengan PDIP, Ketua DPD Ibun Saud Harap Gerindra Akomodir Kader di Pilgub Kaltara

Ketua DPD Partai Gerindra Kalimantan Utara, Ibnu Saud, mengatakan saat ini pihaknya telah berkomunikasi dengan sejumlah partai politik!

Penulis: Amiruddin | Editor: Budi Susilo
Dokumentasi Ibnu Saud
Ketua DPD Partai Gerindra Kalimantan Utara, Ibnu Saud 

TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG SELOR - Ketua DPD Partai Gerindra Kalimantan Utara, Ibnu Saud, mengatakan saat ini pihaknya telah berkomunikasi dengan sejumlah partai politik.

Komunikasi dilakukan, guna menjajaki kemungkinan koalisi di Pilgub Kaltara mendatang.

Hal itu disampaikan Ibnu Saud, saat dikonfirmasi Tribunkaltim.co.

"Kalau yang paling intens menjalin komunikasi dengan kita itu PDI Perjuangan.

Ada pula partai lain yang kita jalin komunikasi, seperti PKB dan PAN," kata Ibnu Saud, Kamis (5/3/2020).

PDIP diketahui mengontrol lima kursi, PAN dua kursi dan PKB juga dua kursi di DPRD Kaltara.

Komunikasi perlu dilakukan kata dia, karena Gerindra masih butuh tambahan dua kursi, agar bisa mengusung kandidat di Pilgub Kaltara.

Hasil Pileg 2019, partai besutan Prabowo Subianto tersebut mengontrol lima kursi di DPRD Kaltara.

Sementara syarat minimal perolehan kursi agar bisa mengusung kandidat, yakni memiliki tujuh, dari total 35 kursi di DPRD Kaltara.

Terkait Usungan Partai Besutan Prabowo Subianto di Pilgub Kaltara, Ketua DPD Gerindra Angkat Bicara

Mantan anggota DPRD Kaltara itu menambahkan, sebagai salah satu partai besar di provinsi termuda itu, ia berharap Gerindra mengakomodir kader di Pilgub mendatang.

"Saya kira itu natural, kalau kader diakomodir oleh partai.

Tetapi kalau mau harga mati atau tidak kan belum cukup dengan lima kursi, artinya bergantung pada konstalasi politik dengan partai lain," ujarnya.

Ditambahkan Ibnu Saud, jika partai koalisi sepakat mengusung kader Gerindra, partainya sudah sangat siap.

Ibnu Saud sendiri juga mengaku siap, jika diberi kepercayaan oleh DPP Gerindra.

"Tetapi kalau tidak bisa, yah kita cari win-win solution dengan partai koalisi lainnya," tuturnya.

Maju di Pilgub Kaltara, Udin Hianggio Enggan Buru-buru Tentukan Pasangannya

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved