Jembatan Ambruk

Gubernur Akan Evaluasi Seluruh Jembatan di Kaltim

Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak menegaskan akan mengevaluasi kekuatan seluruh jembatan di Kaltim

Penulis: Rahmad Taufik | Editor: Adhinata Kusuma
zoom-inlihat foto Gubernur Akan Evaluasi Seluruh Jembatan di Kaltim
tribunkaltim/fachmi rachman
Gubernur Kaltim di lokasi ambruknya Jembatan Kukar.
TENGARONG, tribunkaltim.co.id - Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak menegaskan akan mengevaluasi kekuatan seluruh jembatan di Kaltim menyusul musibah ambruknya Jembatan Tenggarong, Kutai Kartanegara, Sabtu (26/11/2011) kemarin.

Dia bakal melibatkan Dinas Pekerjaan Umum untuk mengecek di lapangan.

"Kita akan evaluasi semua jembatan di Kaltim, termasuk Jembatan Mahakam Samarinda, Jembatan Mahulu dan Jembatan Mahkota II. Apalagi, Jembatan Mahkota II ini ada kesamaan konstruksi dengan Jembatan Tenggarong," jelas Awang.

Ditanya dugaan penyebab ambruknya Jembatan Tenggarong,  Awang mengatakan masih diselidiki pihak kepolisian. Dia membantah kalau konstruksi jembatan dianggap jadi penyebab ambruknya jembatan.

"Konstruksi jembatan kuat kok. Kontraktor yang garap jembatan ini merupakan kontraktor nomor satu di Indonesia," kata Awang.

Dia menduga ada human error dibalik ambruknya jembatan. Karena sebelumnya jembatan itu sedang dilakukan pemeliharaan oleh 8 orang petugas. Saat pekerjaan perawatan itu, kendaraan yang lewat jembatan diimbau untuk pelan-pelan. Sehingga terjadi kepadatan arus kendaraan saat proses pemeliharaan.

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved