Tingkatkan Loyalitas Konsumen, BFI Gelar Undian Uber Miliaran 2016
PT BFI Indonesia meningkatkan loyalitas konsumen dan mendongkrak penjualan dengan menggelar program Uber Miliaran 2016.
TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Di tengah kelesuan ekonomi, PT BFI Indonesia Tbk melakukan inovasi untuk meningkatkan loyalitas konsumen dan mendongkrak penjualan dengan menggelar program Uber Miliaran 2016.
"Diharapkan dengan adanya program ini dapat membuat konsumen BFI Finance bisa merasakan secara langsung nilai tambah yang diberikan perusahaan. Tentu saja keberadaan program ini juga disinergikan dengan program-program lain dan inovasi layanan untuk konsumen BFI Finance," ujar Sudjono, Finance & IT Director BFI Finance, Sabtu (8/10/2016), dalam sambutannya.
Program ini menggunakan mekanisme kupon undian untuk nilai pembiayaan tertentu. Hadiah yang diberikan pun bervariasi yaitu 1 unit Toyota Agya sebagai hadiah utama, 5 unit motor Honda Beat, dan 25 unit smartphone.
Baca: Happy Customer Day, Bankaltim Kerahkan 70 Pegawainya Layani Nasabah
Untuk meramaikan acara, pihak penyelenggara pun mengadakan beberapa games kecil yang diikuti oleh para pegawai BFI dan para insan media. (*)
***
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/peserta-games-bfi_20161008_143804.jpg)