Kolom Rehat
Sumber Segala Kejahatan
Dulu untuk uang saya hanya mengenal kata 'perak'. Uang jajan saya waktu SD, 15 perak. Harga permen lima biji, 5 perak. Harga buku tulis 50 perak.
Hmmm. Jadi, yang namanya Rupiah dalam lagu Oma Irama (sebelum nama itu ditambahi RH/Raden Haji setelah sang Raja Dangdut berangkat haji) yang beredar pada 1975 itu, umurnya kini sudah 70 tahun.
Oma menulis lagu itu pada 1974 saat Rupiah berumur 28 tahun. Sedangkan Repeah saya sudah lama kehilangan jejaknya.
Oma yang kini lebih dikenal sebagai Rhoma Irama menciptakan lagu itu saat ia berusia 28 tahun, seumur dengan Rupiah.
Rhoma terinspirasi dari dampak buruk dari uang. Mungkin ia melihat kesesuaian dengan istilah "Cinta pada uang adalah sumber dari segala kejahatan" seperti termaktub dalam Alkitab.
Nah, semoga kita bisa terhindar dari jahatnya uang. Simaklah secara keseluruhan lirik lagu Rhoma Irama berjudul "Rupiah" ini:
...
Walaupun harus nyawa sebagai taruhannya
Banyak orang yang rela cuma karena rupiah
Memang sungguh luar biasa
itu pengaruhnya rupiah
Sering karena rupiah
Jadi pertumpahan darah
Sering karena rupiah
Saudara jadi pecah
Memang karena rupiah
Orang menjadi megah
Kalau tidak ada rupiah
Orang menjadi susah
Hidup memang perlu rupiah
Tetapi bukan segalanya
Silakan mencari rupiah
Asal jangan halalkan cara
Buat apa berlimpah kalau jadi bencana
Sedikit pun jadilah asal membawa berkah
Dari itu jangan serakah
Di dalam mencari rupiah
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/arif_20150419_103718.jpg)
.jpg)