Tampil di Undian Kemilau Emas Pegadaian, Marion Jola dan Chandra Tatuk Hibur Masyarakat Balikpapan
Setelah Chandra Tatuk, bintang tamu utama muncul dari balik panggung. Siapalagi kalau bukan Marion Jola.
Marion Jola beberapa kali melakukan stage act menyapa penggemarnya dari dekat.
Bahkan Marion sempat menjemput dan membawa salah satu penggemarnya ke atas panggung.
Sontak, penonton pun kembali berteriak saat ia menyanyikan lagu untuk salah satu penggemarnya tersebut.
Kedua bintang tamu tersebut tampil dalam rangkaian acara pengundian Kemilau Emas Pegadaian 2018.
Damar Latri Setiawan, Direktur Jaringan, Operasi, dan Penjualan PT Pegadaian (Persero) yang hadir pada acara tersebut mengatakan, kegiatan Pengundian Kemilau Emas Pegadaian 2018 tersebut merupakan bentuk dari apresiasi dari nasabah Pegadaian.
"Pegadaian merasa bangga memiliki nasabah yang luar biasa di seluruh Indonesia dan malam ini adalah memberikan apresiasi kepada mereka," ujar Damar usai acara.
Damar melanjutkan, apresiasi ini diberikan kepada nasabah yang memiliki nilai transaksi diatas Rp1 Juta untuk mendapatkan satu poin undian.
"Jika nasabah melalui program Pegadaian Digital Service (PDS) atau melalui agen, maka akan 3 kali lipat untik poinnya," lanjutnya.
Baca juga:
Real Madrid Krisis Striker, Karim Benzema Bakal Tetap Bermain meski Tulang Kelingkingnya Patah
PT LIB: Gaji Wasit Indonesia Salah Satu yang Terbesar di Kawasan Asia
Agen Sebut Mauro Icardi Setuju Bertahan di Inter Milan, Real Madrid Alihkan Bidikan?
Gianluigi Buffon Sebut Cristiano Ronaldo adalah Kepingan Terakhir yang Dirindukan The Old Lady
Coret 5 Pemain TC Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri: Tidak Ada Lagi Promosi
Damar berharap, dengan menyelenggarakan acara tersebut di mall dan dengan mengundang Marion Jola dan Chandra Tatuk sebagai bintang tamu, masyarakat secara umum akan lebih mengenal lebih dalam akan produk-produk Pegadaian.