Mobil Terbalik hingga Truk Kontainer Terbakar, Kembali Terjadi 2 Kecelakaan Tol Cipularang

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun TribunJabar.id, dua kecelakaan itu terjadi di Km 91+500 dan Km 92+200 arah Jakarta.

Editor: Doan Pardede
JASA MARGA
Satu dari dua truk kontainer yang mengalami kecelakaan di Jalan Tol Cipularang Km 92 arah ke Jakarta siang ini pukul 14.30 WIB, Selasa (10/9/2019). 

Sementara itu, video lain dari kecelakaan lainnya di Km 92+200 juga beredar.

Dalam video yang beredar itu, terlihat sudah banyak berserakan minuman dalam kemasan.

Diduga, minuman kemasan tersebut diangkut oleh truk yang mengalami kecelakaan.

Posisi truk itu sudah melintang.

Perekam video awalnya berlari dari satu mobil menuju mobil lainnya yang terlibat kecelakaan.

Ada beberapa minibus yang sudah berada di bahu jalan yang bodinya ringsek.

Beberapa orang ada juga yang sudah di pinggir jalan.

Mereka diduga adalah korban kecelakaan itu.

Namun, tak terlihat ada yang mengalami luka parah.

"Kaget," ujar pria berambut putih yang duduk di bahu jalan. 

Kecelakaan sebelumnya, Senin (2/9/2019) tewaskan 8 orang

Kecelakaan maut di tol Cipularang kilometer 91 Senin (2/9/2019) lalu melibatkan 20 kendaraan.

Dalam insiden kecelakaan tersebut, 8 orang dinyatakan meninggal dunia dan 3 orang mengalami luka berat dan 25 orang luka ringan.

Dilaporkan TribunJabar, sebanyak total 36 korban ditangani di tiga rumah sakit yakni RS MH Thamrin, RS Siloam, dan RS Bayu Asih.

Dari delapan korban meninggal dunia, baru empat korban yang berhasil diidentifikasi lantaran keempat korban lainnya kondisinya hangus terbakar.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved