Selangkah Lagi, Putra Sukmawati dan Jokowi Bergandengan di Pilkada Solo, Kunci di Prabowo Subianto

Selangkah lagi, putra Sukmawati dan Jokowi bergandengan di Pilkada Solo, kunci di Prabowo Subianto.

Editor: Rafan Arif Dwinanto
Kolase Tribun Kaltim
Gibran Rakabuming sulung Presiden Jokowi dengan Paudra cucu Soekarno 

TRIBUNKALTIM.CO - Selangkah lagi, putra Sukmawati dan Jokowi bergandengan di Pilkada Solo, kunci di Prabowo Subianto.

Putra Jokowi, Gibran Rakabuming bakal bergandengan dengan cucu Presiden Soekarno, Paundrakarna Sukmaputra Jiwanegara, yang merupakan anak Sukmawati Soekarnoputri.

Adalah Partai Gerindra yang dipimpin Prabowo Subianto memasangkan Gibran Rakabuming dan Paundra ke gelanggang Pilkada Solo.

Partai Gerindra mantap mengajukan Gusti Pangeran Haryo (GPH) Paundrakarna Sukmaputra Jiwanegara sebagai calon wakil wali kota dalam kontestasi Pilkada Solo 2020.

Ketua DPC Gerindra Kota Solo, Ardianto Kuswinarno mengaku, saat ini ia sedang menunggu rekomendasi pusat supaya Paundra ikut dalam kontestasi tersebut.

"Selama (ini) kita masih mengusulkan, jadi nanti kita tetap ada tes segala untuk mas Paundra," ujar Ardianto kepada TribunSolo.com, Kamis (28/11/2019).

 Soal Presiden Dipilih MPR, Mardani Ali Sera PKS Beda dengan PBNU, Oligarki, Tak Ada Jokowi dan SBY

Maju Pilkada Rekan William Aditya PSI Tiru Strategi Sandiaga Uno di Pilgub Jakarta Kalahkan Ahok BTP

 Bandingkan Gaji yang Diberikan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan untuk PNS, Bagaikan Bumi dan Langit

"Tidak serta merta setuju tidak," imbuhnya menegaskan.

Ardianto mengungkapkan, rekomendasi belum diberikan karena Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto masih menyelesaikan sejumlah kunjungan kerja ke luar negerinya.

"Bapak masih repot, masih di luar negeri  (waktu) masih panjang yang penting persiapan kita atur, kita tata agar jalan Pilkada Solo ini berjalan dengan baik," ungkap Ardianto.

Sebelumnya, Paundra telah mendapat restu keluarga untuk maju mendapingi Gibran Rakabuming Raka di Pilkada Solo 2020.

Ketua DPC Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno mengatakan, restu sudah diberikan ibu Paundra, Sukmawatu Soekarnoputri seminggu yang lalu.

"Ibu dari mas Paundra sudah menyatakan menyetujui bilamana mas Paundra diminta untuk mendampingi mas Gibran maju di Pilkada 2020," kata Ardianto kepada TribunSolo.com, Rabu (27/11/2019).

"Sudah dapat restu dari seorang ibu, sudah hampir satu minggu yang lalu," imbuhnya membeberkan.

Ardianto mengungkapkan, restu diberikan setelah perwakilan Gerindra menemui Paundra di Pura Mangkunegaran, Solo.

"Setelah saya berdialog dengan mas Paundra di Pura Mangkungeran, mas Paundra sudah (minta restu) dengan ibu Sukmawati," ungkap Ardianto.

"Ibu Sukmawati sebagai seorang ibu menyatakan menyetujui, itu hanya sekedar seorang ibu menyetujui anaknya maju mendampingi maju wakil wali kota dengan Mas Gibran," tandasnya. 

Tekad Gibran Rakabuming

tekad Gibran Rakabuming maju di Pilkada Solo sudah tak terbendung, dirinya bahkan langsung menemui Ketum PDIP Megawati.

Dilansir dari Kompas.com, DPC Partai Gerindra Solo Jawa Tengah akhirnya resmi menggandeng cucu mantan Presiden RI pertama Soekarno, Paundrakarna Sukmaputra Jiwanegara atau Paundra untuk dipasangkan sebagai calon wakil wali kota.

Pria yang akrab dipanggil Paundra itu mendampingi putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka di Pilkada Solo 2020.

Paundra adalah putra dari Sukmawati Soekarnoputeri dan KGPAA Mangkunegara IX.

Ketua DPC Gerindra Solo Ardianto Kuswinarno mengatakan, pertemuannya dengan Paundra dilakukan pada Sabtu (16/11/2019) malam di Pura Mangkunegaran Solo, Jawa Tengah.

"Iya, kemarin silaturahim ke sana (Pura Mangkunegaran).

Menindaklanjuti minat saya untuk meminang beliau (Paundra) maju Pilkada Solo 2020 mendampingi Mas Gibran," katanya dihubungi Kompas.com, di Solo, Jawa Tengah, Senin (18/11/2019).

Dari pertemuannya itu, lanjut Ardi, Paundra menerima pinangan untuk mendampingi Gibran Rakabuming.

Akan tetapi, Paundra masih akan meminta pertimbangan keluarga, baik di Solo maupun Jakarta.

"Secara pribadi beliau siap mendampingi Mas Gibran.

Tapi semua itu ada di tangan Mas Gibran.

Nah, itu tugas saya selaku partai pengusung Mas Paundra yang akan menemui Mas Gibran serta timnya," terang dia.

Dikatakan, pertemuannya dengan Paundra tersebut akan dilakukan secara berkelanjutan.

Hal ini untuk menjaga komunikasi antara Gerindra Solo dengan Paundra.

"Pertemuannya humanis.

Saya sebagai masyarakat datang ke Pura Mangkunegaran diterima langsung oleh Sang Pangeran itu sangat luar biasa.

Yang perlu digarisbawahi dia tidak membeda-bedakan," terang dia.

Ardi menambahkan, pihaknya telah membicarakan terkait pencalonan Paundra sebagai bakal calon wakil wali kota mendampingi Gibran Rakabuming dengan DPD Gerindra Jateng dan DPP.

"Tidak ada masalah. Kita ini masih mengusulkan," ujarnya.

Komentar Paundra

Cucu Presiden Soekarno, Paundrakarna Sukmaputra Jiwanegara atau dikenal Paundra mengapresiasi langkah Partai Gerindra Solo yang mendekati dirinya untuk maju di Pilkada Solo 2020.

"Saya bawa santai, saya tidak ngoyo, saya tidak berambisi.

Saya syukuri buah dari pemikiran dan keinginan baik tersebut," kata Paundra kepada Kompas.com, Jumat (1/11/2019).

Putra dari pasangan Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Mangkunegara IX dan Sukmawati Soekarnoputri ini mengaku berterima kasih atas keinginan Gerindra Solo yang berusaha mendekati dirinya dalam kontestasi politik di Solo.

Namun, dirinya masih santai menanggapi soal keinginannya kembali terjun ke dunia politik.

"Saya jalani saja. Untuk komunikasi nanti ada saatnya.

Dan saya juga belum memberikan statement resmi.

Jadi, ya kita lihat saja," kata Paundra.

Namun, dengan dimunculkannya nama dirinya tersebut, Paundra mengaku semakin tahu dan memahami dinamika politik yang saat ini terjadi di Solo.

"Saya menjadi semakin tahu opini teman-teman, fans, masyarakat luas tentunya ya," kata dia.

Diberitakan sebelumnya, DPC Gerindra Solo sedang mendekati cucu mantan Presiden Soekarno, Paundrakarna Sukmaputra Jiwanegara atau dikenal Paundra dalam mempersiapkan Pilkada Solo 2020.

Bahkan, komunikasi politik terus dilakukan demi menggaet Paundra menjadi calon wali kota.

"Kita mencoba (dekati) ke Mas Paundra, karena kita juga tahu Mas Paundra ada darah kepemimpinan politik dari eyangnya.

Dari keluarga-keluarga semua kepemimpinan politiknya sangat luar biasa," kata Ketua DPC Gerindra Solo Ardianto Kuswinarno saat dikonfirmasi di Solo, Selasa (29/10/2019).

Menurut Ardianto, Paundra pernah menjadi anggota DPRD Kota Surakarta.

Tentunya kehadiran Paundra di kancah perpolitikan Solo bukan sesuatu yang baru. (*)

Sumber: Tribun Solo
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved