Brimob Polda Kaltim Perketat Pengawasan, Hindari Penyerangan Kantor Polisi dari Orang tak Dikenal
Polsek Daha Selatan Polres Hulu Sungai, Provinsi Kalimantan Selatan pada Senin kemarin (1/6/2020) sekitar pukul 02.15 Wita.
Penulis: Zainul | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN – Markas Komando Satbrimob Polda Kaltim semakin memperketat pengawasan dan penjagaan.
Menyusul adanya kasus tindak kriminlitas oleh orang tak dikenal (OTK) yang melakukan penyerangan di kantor Polsek Daha Selatan Polres Hulu Sungai, Provinsi Kalimantan Selatan pada Senin kemarin (1/6/2020) sekitar pukul 02.15 Wita.
Tak hanya menjaga ketat, Brimob Kaltim juga melarang masyarakat memotret dan mengambil video kawasan Mako Brimob Kaltim.
Personil Brimob Kaltim berjaga di sejumlah titik kawasan Mako yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Balikpapan.
Baca Juga: Kapolda Kaltara Irjen Pol Indrajit Berpesan Hidup Berdampingan Bersama Covid-19
Baca Juga: Jepang Mulai Praktikkan New Normal, Ada Warga Ingin Keluar Minum dan Menghadiri Konser
Petugas Brimob Kaltim bersenjata lengkap bukan sekadar berjaga sembari menenteng senjata. Mereka juga mengawasi gerak-gerik pengguna kendaraan yang melintas.
Sejumlah pengendara sepeda motor yang kedapatan memotret pintu gerbang Mako Brimob Kaltim saat melintas pun dihentikan petugas.
Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol John Huntal Sarjananto Sitanggang SIK menginstruksikan jajarannya agar menanyakan asal, maksud dan tujuan setiap orang yang melintas di kawasan Mako Brimob.
“Kita harus tahu mereka ada perlu apa dan mau kemana, bapak dari mana,” ujar Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. John Huntal Sarjananto Sitanggang, SIK, Selasa (2/6/2020).
Tak luput pengemudi mobil juga tak lepas dari pemeriksaan petugas. Termasuk mobil anggota asrama brimob maupun tamu terkena pemeriksaan. Petugas menghentikan mobil yang melaju di depan Mako Brimob Kaltim dan memeriksanya.
"Kami sudah arahkan kepada petugas jaga terus selektif dan periksa tamu maupun anggota yang memasuki mako Brimob Polda Kaltim demi keamanan dan keselamatan bersama dan pihak kami sudah turunkan tim patroli yang memonitor sitkamtibmas di Kota Balikpapan selama 24 jam,” tegas Kombes John Huntal Sarjananto Sitanggang.
Baca Juga: Sisa Tangani 4 Klaster, Gugus Tugas Covid-19 Balikpapan Masih Buka Kesempatan Rapid Test
Baca Juga: Hasil Rapid Test di Plaza Balikpapan, Walikota Rizal Effendi: Alhamdulillah Semuanya Non Reaktif
Selain itu tu, jajaran petugas Brimob Kaltim juga rutin dikerahkan turun ke lapangan memberikan edukasi Kamtibmas kepada masyarakat guna menciptakan situasi wilayah yang kondusif.