Virus Corona
KASUS Baru 4 Provinsi Termasuk Jakarta Mengejutkan! Sebaran Corona di Indonesia Hari Ini 2 Agustus
Kabar mengejutkan sebaran Corona di Indonesia hari ini Minggu 2 Agustus 2020, khususnya soal penambahan kasus baru di Jakarta
TRIBUNKALTIM.CO - Berikut update sebaran Corona di Indonesia hari ini Minggu (2/8/2020), termasuk di Jakarta.
Berdasarkan laporan data pada akun Twitter @BNPB_Indonesia, Minggu (2/8/2020) sore, total kasus virus Corona di Indonesia menjadi 111.455 orang.
Tercatat ada 1.519 kasus baru.
Untuk jumlah pasien yang sembuh bertambah sebanyak 1.056 orang.
• Fakta Baru Prof Hadi Pranoto Disebut Penemu Obat Corona Lewat Obat Herbal, Pakar Beri Peringatan Ini
• Luhut Beber Alasan Pemerintah Buka Wisata Bali, Sebut Bisa Ditutup Lagi Jika Kasus Virus Corona Naik
• Curhat Dokter Positif Covid-19 Viral di Twitter, Kesal Rasakan Gejala Spesifik Infeksi Virus Corona
• Putra Siregar Bukan Orang Sembarangan, Atta Halilintar & Raffi Ahmad Pernah Kalah Soal Donasi Corona
Total pasien sembuh yakni 68.975 orang.
Sedangkan 5.236 pasien positif virus Corona dilaporkan meninggal dunia.
Jumlah tersebut bertambah 43 dari pengumuman di hari sebelumnya.
Penyebaran virus Corona di Indonesia ini tersebar dalam 34 provinsi di Indonesia.
Per hari ini, DKI Jakarta mencatat kasus baru terbanyak dengan jumlah penambahan 377, sehingga total ada 22.144 kasus.
Penambahan kasus terbanyak kedua hari ini ada di Jawa Timur.
Di mana ada 180 kasus baru, dengan total ada 22.504 kasus terkonfirmasi positif.