Tahap Awal Dirancang 4 Lantai, Rumah Sakit Jantung Pertama di Balikpapan Bakal Dibangun
Rumah Sakit Jantung bakal dibangun di Balikpapan, pada tahap awal dirancang 4 lantai. Keberadaan rumah sakit jantung di Balikpapan menjadi kebutuhan
Pihaknya khawatir jika dalam waktu tersebut penyakit akan terus berkembang.
"Kondisinya tidak akan sama pada saat dia ditemukan dan pada saat dia diambil tindakan. Kalau bisa lebih awal, lebih baik,” katanya.
Sementara saat disinggung terkait kebutuhan tenaga medis untuk rumah khusus jantung, Khairuddin menyebutkan jika nantinya yang diperlukan cukup banyak sehingga diperlukan perekrutan tenaga medis, baik tenaga yang sudah ahli, juga akan menyekolahkan para tenaga medis yang akan bergabung.
Baca juga: Satu Unit Mobil Terbakar di Samping SPBU Sengkawit Tanjung Selor
Baca juga: Kasus Covid-19 Lebih 200 Ribu, Indonesia Dikucilkan 59 Negara, Masukan Demokrat Dicueki Pemerintah
“Yang dibutuhkan banyak. Bisa ratusan orang. Nanti dokter bedahnya beda, dokter anastesinya beda, perawatnya juga khusus, hingga ICU juga,” ucapnya.
Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan, Andi Sri Juliarty menilai Kota Balikpapan memang sudah selayaknya memiliki rumah sakit itu.
Mengingat penyakit jantung dan hipertensi masuk dalam 10 besar penyakit terbanyak di Balikpapan.
"Memang sudah selayaknya ada, karena tingkat rujukan tinggi ke Samarinda dan antrean lama, perjalanan juga butuh waktu,” ucapnya. (*)