Cegah Covid-19, Polda Kaltara Tekankan Fokus Utama Operasi Lilin pada Penegakan Protokol Kesehatan
Jelang Natal dan Tahun Baru, Polda Kaltara akan melaksanakan Operasi Lilin Kayan 2020. Operasi Lilin Kayan 2020 akan dilaksanakan selama 15 hari, mul
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi |
TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG SELOR- Jelang Natal dan Tahun Baru, Polda Kaltara akan melaksanakan Operasi Lilin Kayan 2020.
Operasi Lilin Kayan 2020 akan dilaksanakan selama 15 hari, mulai 21 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021.
Sebelum operasi dilakukan, apel persiapan akan digelar oleh Polda Kaltara.
Hal ini diungkapan Kabid Humas Polda Kaltara, AKBP Budi Rachmat saat dihubungi via pesan singkat.
"Sebelum operasi, akan ada apel persiapan ya," ujar Kabid Humas Polda Kaltara, AKBP Budi Rachmat, Minggu (20/12/2020).
Kegiatan Operasi Lilin Kayan akan difokuskan pada penegakan hukum, dalam rangka menerapkan protokol kesehatan.
Baca juga: Satlantas Polres Akan Gelar Operasi Lilin, Warga Diimbau Jaga Ketertiban dan Hindari Kerumunan
Baca juga: Jelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru Polda Kaltara Akan Gelar Operasi Lilin
Hal ini dilakukan guna mencegah penyebaran wabah Virus Corona ( covid-19 ), mengingat situasi pandemi di Kaltara belum usai.
Sehingga masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru, dengan rasa aman dan nyaman.
Adapun, dalam pelaksanaan Operasi Lilin Kayan, pihak Polda Kaltara akan bekerja sama dengan TNI, Satpol PP dan instansi terkait lainnya seperti Satgas Covid-19 Kaltara.
(TribunKaltara.com/Maulana Ilhami Fawdi)