Berita Malinau Terkini
Stok Pertalite Surplus, BBM Subsidi Sulit Diperoleh, Kabag Ekonomi Setkab Malinau Beber Penyebabnya
Kepala Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah (Kabag Ekonomi Setda) Kabupaten Malinau, Erly Sumiati menjelaskan persoalan BBM bersubsidi di Kabupaten
"Kalau jumlah memang minim, karena BBM subsidi diperuntukan untuk wilayah 3T. Kami sudah minta penambahan untuk Malinau Kota, semoga Maret ini sudah ada penambahan," katanya.
Selain 3 APMS, yakni PT Tri Buana Sejati, PT Semoga Jaya dan PT Beringin Jaya, ada 3 badan usaha lain yang menyalurkan BBM Bersubsidi.
Yaitu, Koperasi Serba Usaha (Pemung Tawei), PT Bahtra Indah Jaya, dan PT Mitra Utama Malinau.
Baca juga: Jadwal MotoGP 2021 Live Trans7, Tak Diunggulkan, Marc Marquez Jagokan Joan Mir Jadi Juara Dunia
Menurut Erly Sumiati, ketiga badan usaha tersebut menyalurkan peruntukan BBM bersubsidi di wilayah tertinggal, terdepan dan terluar di Kabupaten Malinau.
"Ketiga agen ini punya kuota penyaluran premium yang lebih besar, mencapai 200 KL/bulan. Itu untuk disalurkan ke wilayah 3T yang memang peruntukannya,"ucapnya.
Penulis: Mohammad Supri | Editor: Mathias Masan Ola