Breaking News

Info BMKG

Prakiraan Cuaca BMKG, Selasa 1 Juni 2021, Hujan Ringan Berpotensi Terjadi di Seluruh Wilayah Malinau

Hujan ringan berpotensi terjadi hampir di seluruh wilayah kecamatan di Kabupaten Malinau hari ini, Selasa (1/6/2021).

Editor: Mathias Masan Ola
TRIBUNKALTARA.COM/MOHAMMAD SUPRI
Hujan ringan berpotensi terjadi di seluruh wilayah kecamatan Kabupaten Malinau, provinsi Kalimantan Utara. (TRIBUNKALTARA.COM/MOHAMMAD SUPRI) 

TRIBUNKALTIM.CO, MALINAU - Hujan ringan berpotensi terjadi hampir di seluruh wilayah kecamatan di Kabupaten Malinau hari ini, Selasa (1/6/2021).

Dikutip dari laman resmi bmkg.go.id, hujan ringan diperkirakan akan mengguyur Malinau dan sekitarnya pada siang dan sore hari.

Di sekitar ibu kota kabupaten, hujan ringan diprediksi akan terjadi di Kecamatan Malinau Kota dan Malinau Utara pada pukul 11:00 Wita.

Baca juga: INFO BMKG Prakiraan Cuaca Selasa 1 Juni 2021, Bandung Terjadi Hujan Petir dan Samarinda Hujan Ringan

Sedangkan untuk wilayah Kecamatan Malinau Barat dan Mentarang Hulu, hujan ringan berpotensi terjadi sejak siang berlanjut malam hari sekira pukul 20:00 Wita.

Kondisi ini juga diramalkan akan terjadi di sejumlah besar wilayah di Kabupaten Malinau.

Di Kecamatan Malinau Hulu, hujan ringan mengguyur wilayah tersebut seharian, pagi berlanjut hingga malam hari.

Pantauan TribunKaltara.com, di wilayah ibu kota kabupaten, Malinau Kota dan sekitarnya pada pagi hari ini tampak cerah.

Baca juga: INFO BMKG Prakiraan Cuaca Selasa 1 Juni 2021, Banda Aceh, Jambi dan Bandung Terjadi Hujan Petir

Baca juga: Prakiraan Cuaca Samarinda Hari Ini, Ibu Kota Kaltim Diprediksi Hujan Ringan Siang Nanti

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Malinau, Lengkan Baya menjelaskan meluapnya air sungai dipengaruhi 2 faktor utama.

Yakni, curah hujan tinggi secara terus menerus dan pasang surut. Masyarakat diminta waspada terhadap potensi banjir di wilayah pesisir.

Masyarakat di wilayah pesisir sungai diimbau agar siaga dampak cuaca ekstrem.

"Meluapnya air sungai dipengaruhi 2 faktor utama, meliputi kondisi cuaca, hujan terus menerus ketemu air pasang. Kita imbau masyarakat selalu waspada potensi banjir di wilayah pesisir," ucapnya.

Berita tentang Cuaca

Berita tentang Malinau

Penulis: Mohammad Supri | Editor: Mathias Masan Ola

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved