Kabar Artis

KLARIFIKASI Gofar Hilman Usai Dituduh Lakukan Pelecehan, Lontarkan Maaf

Klarifikasi Gofar Hilman usai dituduh lakukan pelecehan, lontarkan permintaan maaf

Editor: Heriani AM
Instagram @pergijauh
Gofar Hilman 

TRIBUNKALTIM.CO - Klarifikasi Gofar Hilman usai dituduh lakukan pelecehan , lontarkan permintaan maaf.

Heboh di Twitter terkait tuduhan pelecehan yang diduga dilakukan Gofar Hilman.

Terkait hal itu, Gofar Hilman angkat bicara soal dirinya yang dituding melakukan pelecehan oleh pemilik akun Twitter @quweenjojo.

Lewat cuitan di akun Twitter miliknya, Gofaf Hilman mengaku dirinya yakin tak melakukan pelecehan seperti yang dituduhkan.

Dalam pengakuan pemilik akun @quweenjojo, ia mengaku dirangkul dan tubuhnya disentuh oleh Gofar usai acara yang ia datangi.

Baca juga: Nikita Mirzani Mengaku Dekat dan Sayang dengan Gofar Hilman, Nyai Terkesan dengan Kharismanya

Gofar pub meminta maaf kepada orang-orang yang sempat ia rangkul dalam acara beberapa tahun lalu itu.

"Tanggapan gue soal kejadian yg lagi rame banget di Twitter yang melibatkan nama gue. Gue inget banget event itu, di acara tersebut banyak cowok dan cewek yang minta Instastory," tulis Gofar Hilman dikutip Tribunnews.com, dari akun Twitternya, Rabu (9/6/2021).

"Di sini gue minta maaf kepada semua pihak yang tidak nyaman ketika gue rangkul, salah gue tidak meminta konsen akan rangkulan itu," lanjutnya.

Soal pelecehan yang dituduhkan padanya, Gofar Hilman merasa yakin tak melakukan itu.

Baca juga: Didi Kempot Sempat Curhat Soal Cover Lagu ke Gofar Hilman: Kok Nggak Ada yang Minta Izin ke Saya

Sebab dari pengakuan asisten dan panitia yang menjaganya, Gofar Hilman tak melakukan hal seperti itu.

"Untuk masalah tuduhan pelecehan, di sini gue yakin tidak melakukan hal itu, ada dua orang yang dampingin gue saat itu," ucap Gofar Hilman.

"Ada satu orang cewek panitia dan satu orang cowok asisten gue, mereka yang jagain gue sampe masuk mobil di akhir acara," terangnya.

Nama Gofar Hilman tiba-tiba menjadi perbincangan di sosial media Twitter ketika akun @quweenjojo membeberkan pelecehan yang ia alami.

Akun tersebut mengaku pernah disentuh bagian tubuhnya oleh Gofar Hilman saat mengajak penyiar radio itu untuk merekam Instagram Story. 

Baca juga: TEKA-TEKI Kemana Makanan Peserta MasterChef Setelah Dicoba Terjawab, Beda Perlakuan Masakan Enak

Kharisma Gofar Hilman bikin Nikita Mirzani terpesona

Beberapa waktu lalu melalui podcast di kanal YouTube Ekomando Channel, Nikita mengakui kepada Boiyen bahwa dirinya memang menjalin kedekatan spesial.

Hal itu terungkap saat Boiyen menyinggung hubungan Nikita Mirzani dengan Gofar Hilman.

Boiyen penasaran dengan Nikita yang biasanya dekat dengan pria asing kini memili lelaki lokal.

"Kenapa kok tiba-tiba demen sama, bisanya kan bule, terus tiba-tiba ini deket sama orang lokal terus suka sama penyiar radio, kok tumben-tumbenan?" tanya Boiyen dikutip TribunWow.com, Sabtu (8/8/2020).

Nikita sempat tertawa-tawa mendengar pertanyaan tersebut.

Seperti pertanyaan Boiyen yang tanpa basa-basi, Nikita mengaku sayang pada penyiar 37 tahun tersebut.

"Iya kenapa ya, ya itu lah namanya suka, sayang, itu nggak bisa diprediksi," tutur Nikita.

Boiyen yang menjadi partner Nikita di sebuah acara TV antusias dengan ungkapan tersebut.

Nikita lalu menjelaskan alasannya suka dengan sosok Gofar Ilman.

"Oh cinta datang begitu saja," kata Boiyen.

"Iya, karena dia jenaka banget orangnya. Trus kita satu frekuensi," ujar Nikita menjelaskan.

"Jadi kayaknya kalau sama dia itu nggak ada rahasia, nggak ada batas-batasan," imbuhnya.

Baca juga: HASIL LIDA 2021 Tadi Malam, Nasib Evi Kaltim Tanpa SO & Poling Terendah, Penentuan Siapa Tersenggol

 Nikita memang tampak blak-blakan saat bersama Gofar Hilman di kanal YouTubenya.

Ia bahkan tak ragu membicarakan hal-hal vulgar hingga tampil terbuka di hadapan Gofar Hilman.

Begitupun Gofar Hilman yang juga tampak sangat santai dan sefrekuensi dengan Nikita.

"Wah ternyata nyai jatuh cinta lagi," cetus Boiyen.

Mendengar hal tersebut, Nikita Mirzani menimpalinya.

Ia menegaskan belum sampai tahap jatuh cinta kepada Gofar Hilman.

Namun, ia tak menampik bahwa dirinya dekat dan sayang pada pengusaha kuliner tersebut.

"Jatuh cinta belum, kalau care sama sayang iya," terang Nikita.

"Iya dilihat di lift kalian nyender-nyender melulu," ucap Boiyen.

"Iya, dia salah satu cowok yang lagi deket sama gue," tutur Nikita.

Diketahui, Gofar Hilman rupanya juga ada dalam studio tersebut.

Boiyen sempat heran saat Nikita sedikit berdebat dengan Gofar Hilman.

"Kok kalian deket tapi manggilnya nyat nyet nyat nyet ya?" tanya Boiyen.

"Iya itu panggilan sayang," ungkap Nikita.

Boiyen lalu menyinggung kemukinan Nikita berjodoh dengan Gofar Hilman.

Nikita pun tak bisa memastikan hal tersebut.

Namun, Gofar Hilman kini adalah sosok yang membuatnya terkesan akan kharisma yang dipancarkan.

"Kita nggak pernah bisa memilih siapa jodoh kita dikemudian hari, kalau memang Tuhan kasihnya yang jelong," ucap Nikita terhenti.

"Emang menurut Nyai?" potong Boiyen.

"Iya, dia jelong. Tapi dia punya kharismatik yang orang nggak dapet di diri dia," tegas Nikita Mirzani.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dituduh Lakukan Pelecehan , Gofar Hilman Beri Klarifikasi, Minta Maaf Telah Merangkul

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved