Berita Kaltim Terkini
TERBARU! Pengumuman Beasiswa Kaltim Tuntas 2021: Inilah Imbauan Penting Seputar Verifikasi Faktual
Sesuai hasil pengumuman Beasiswa Kaltim Tuntas 2021, sebanyak 9.103 orang pendaftar dinyatakan lolos verifikasi administrasi.
Tabel Verifikasi Administrasi Beasiswa Kaltim 2021 :
Verifikasi Faktual :
Selain verifikasi administrasi secara online, verifikasi juga akan dilakukan secara faktual ke lapangan.
Jika saat verifikasi faktual ditemukan data yang tidak sesuai antara yang di input maupun upload ke dalam website beasiswa kaltim tahun 2021 dengan data yang sebenarnya di lapangan, maka status sebagai calon penerima beasiswa kaltim 2021 tersebut akan dibatalkan.
Demikian pengumuman ini disampaikan agar menjadi perhatian.
Tersedia anggaran Rp 165 Miliar
Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur akan meluncurkan program Beasiswa Kaltim Tuntas (BKT) pada bulan Maret 2021 lalu.
“Sesuai dengan jadwal dan undangan yang kami terima, hari Kamis pada pukul 15,00 Wita. Bapak Gubernur akan meresmikan Beasiswa Kaltim Tuntas tahun 2021 di HoB” kata Muhammad dikutip dari siaran pers Diskominfo Kaltim, Kamis pagi.
Setelah dibuka secara resmi oleh Gubernur Kaltim, maka proses pendaftaran beasiswa langsung dimulai.
Program tersebut berlangsung mulai 25 Maret sampai 12 Mei 2021.
Untuk pendaftaran peserta dapat mengunjungi situs beasiswa.kaltimprov.go.id
“Bagi yang mengakses melalui kaltimtuntas.id, maka akan otomatis diarahkan ke alamat website yang baru tersebut. Tahun ini memang kami dari Diskominfo Kaltim back up full program ini, mudahan bisa berjalan lancar, akses mudah dan lebih baik.” Kata Muhammad Faisal.
Sedangkan mengenai tata cara dan syarat pendaftarannya akan diinformasikan setelah peluncuran.
“Untuk tata cara dan syarat pendaftaran, sabar ya akan di informasikan setelah pendaftaran dibuka” ujarnya.
Dari informasi yang didapat, Pemerintah Provinsi Kaltim telah menganggarkan sekitar Rp 165 miliar untuk Program Beasiswa Kaltim Tuntas tahun 2021.
