FAKTA UNIK Zebra, Penyebab Warna Tubuhnya Belang hingga Kenapa Tak Bisa Ditunggangi seperti Kuda

Zebra bisa berlari kencang seperti kuda, tapi tidak pernah dipelihara manusia sebagai hewan tunggangan, apa penyebabnya?

Editor: Doan Pardede
Pixabay
Zebra. Zebra bisa berlari kencang seperti kuda, tapi tidak pernah dipelihara manusia sebagai hewan tunggangan, apa penyebabnya? 

Sedangkan kuda dan manusia baru bertemu setelah manusia melakukan perburuan terhadap zebra.

Agar kuda tidak takut pada manusia seperti zebra, maka manusia tidak memburu kuda.

Baca juga: FAKTA UNIK Walrus Hewan Mamalia Terbesar yang Hidup di Arktik, Ternyata Bisa Tidur Mengambang di Air

Banyak Hewan Buas Mengelilingi Zebra

Selain karena ketakutan zebra pada manusia, habitat zebra di alam liar juga menjadi penyebab lain zebra tidak bisa ditunggangi manusia, lo.

Zebra hidup di alam liar dengan dikelilingi berbagai predator seperti singa, cheetah, dan hyena.

Nah, dengan berbagai predator yang mengelilingi zebra, maka hewan ini pun berkembang jadi hewan yang punya kemampuan bertarung dan berlari, teman-teman.

Karena itu, mereka jadi lebih agresif dan sulit dijinakkan.

Ketika didekati, zebra mungkin saja akan menyerang dengan cara menggigit atau menendang kita, lo.

Karena itulah yang dilakukan zebra untuk bertahan hidup.

O iya, tendangan zebra dewasa ternyata mempunyai kekuatan yang besar, teman-teman.

Tendangan zebra dewasa bahkan bisa menyebabkan kerusakan pada rahang singa yang menyerangnya.

Di beberapa kebun binatang di Amerika, tendangan zebra juga dianggap sebagai salah satu penyebab para pawang terluka.

Baca juga: 5 FAKTA UNIK Sapi yang Jarang Diketahui, Gen Mirip Manusia hingga Penyebab Efek Rumah Kaca

Ukuran Tubuh yang Berbeda dengan Kuda

Meskipun kuda dan zebra berasal dari keluarga yang sama, ukuran zebra ternyata lebih kecil dari kuda yang biasa ditunggangi oleh manusia.

Tidak hanya ukuran tubuhnya yang lebih kecil, zebra juga memiliki leher yang kecil sehingga sulit untuk dipasangi tali kekang yang berguna mengendalikan zebra.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved