Berita Balikpapan Terkini
UPDATE Stok Darah di PMI Balikpapan, Sabtu 4 Desember 2021, Golongan O Minim, Sisa 9 Kantong
Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Balikpapan mengaku ketersediaan stok darah terbatas. Ketua PMI Kota Balikpapan, Dyah Muryani mengatakan darah yang
Penulis: Miftah Aulia Anggraini |
TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Balikpapan mengaku ketersediaan stok darah terbatas.
Ketua PMI Kota Balikpapan, Dyah Muryani mengatakan darah yang baru saja terkumpul bisa saja habis dalam satu waktu.
Adapun keterbatasan stok dengan golongan darah tertentu, menjadi perhatian khusus bagi PMI Kota Balikpapan.
Selain darah segar, PMI Kota Balikpapan juga mengaku ketersediaan stok darah plasma konvalesen masih minim.
Hingga saat ini stok plasma konvalesen hanya ada beberapa saja. Masih belum cukup untuk memenuhi kebutuhan pasien.
Baca juga: UPDATE Stok Darah PMI Balikpapan, Jumat 3 Desember 2021, PK Tersedia 32 Kantong
Baca juga: Update Stok Darah di UDD PMI Samarinda, Jumat 3 Desember 2021, Calon Pendonor Tidur Minimal 5 Jam
Hal tersebut dikarenakan minat dari para penyintas juga sangat minim. Sehingga stok yang ada di kantor PMI lebih sering habis karena banyak permintaan dari rumah sakit.
"Kami mencari pendonor untuk mendonorkan atau yang sudah menjadi pendonor plasma konvalesen," tuturnya.
Menurut Dyah Muryani, minimnya penyintas melakukan donor plasma konvalesen dikarenakan masih banyak yang takut atau enggan bertemu dengan banyak orang.
Padahal dalam prosesnya, PMI Balikpapan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
"Pasien Covid-19 yang sudah sembuh masih ketakutan, padahal prokesnya ketat. Entah dia takut atau belum berani pergi," tuturnya.
Maka itu, PMI Kota Balikpapan mengimbau kepada penyintas Covid-19 agar bersedia mendonorkan plasma konvalesennya.
Sebab, saat ini kebutuhan plasma konvalesen tersebut sangat membantu pasien Covid-19 yang tengah mendapat perawatan di rumah sakit.
Baca juga: Update Stok Darah PMI Berau, Kamis 2 Desember 2021, Golongan AB Tersisa 10 Kantong
Berikut ini kondisi stok darah di PMI Kota Balikpapan, Sabtu (4/12/2021):
1. Whole Blood (darah lengkap)
A : 19