Berita Paser Terkini
Antisipasi Potensi Konflik Pilkades di 72 Desa, ABPEDSI Paser Jalin Silaturahmi dengan Polres
Belajar dari Pilkades 2021 didapati adanya sejumlah konflik, sehingga perlu ada antisipasi saat penyelenggaraan Pilkades di 72 desa di Paser November
Penulis: Syaifullah Ibrahim | Editor: Mathias Masan Ola
TRIBUNKALTIM.CO, TANA PASER- Sebagai antisipasi dalam meminimalisir potensi konflik di lingkungan desa pada Pilkades mendatang, Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (ABPEDSI) Kabupaten Paser jalin silaturahmi dengan Polres Paser.
Belajar dari Pilkades 2021 didapati adanya sejumlah konflik, sehingga perlu ada antisipasi saat penyelenggaraan Pilkades di 72 desa di Paser November tahun ini.
Ketua ABPEDSI Paser, Joab Sirumapea menyampaikan, kerjasama dengan Polres Paser menjadi salah satu peluang dalam mengantisipasi terjadinya konflik pada tahapan pelaksanaan Pilkades mendatang.
"Tentunya kami sangat terbantu dengan keterlibatan Polres Paser guna mengantisipasi potensi konflik di desa dalam tahapan Pilkades," kata Sirumapea, Rabu (30/3/2022).
Baca juga: 72 Desa di Paser akan Gelar Pilkades Serentak pada Oktober 2022, Tiap TPS Maksimal 500 Pemilih
Baca juga: Pilkades di Penajam Paser Utara Usai, Ada Calon Bergelar Doktor Menang Kalahkan Petahana
Baca juga: Tahun Ini Partisipasi Masyarakat Meningkat dalam Pilkades Serentak di PPU
Ia berharap, dengan kerjasama yang dilakukan kondusifitas bisa tetap terjaga sebelum pelaksnaaan maupun pasca Pilkades.
Pihaknya bakal melakukan evaluasi kemudian lebih menekankan pada aturan, serta independensi dan netralitas panitia pelaksana Pilkades.
"Hal yang kita utamakan yaitu penertiban aturan, kemudian yang tidak kalah penting independensi dan netralitas panitia. Ini yang harus di tekankan pada Pilkades tahun," tegasnya.
Selain itu, Sirumapea juga menginginkan agar masyarakat ikut mendukung pelaksanaan Pilkades yang tertib dan kondusif.
"Agar Pilkades tahu ini bisa terlaksana dengan aman dan kondusif, perlu adanya dukungan dari masyarakat. Makanya kami sangat berharap keterlibatan masyarakat dalam hal ini," harapnya.
Baca juga: Pilkades Serentak di Kabupaten PPU Berjalan Lancar, Tetap Terapkan Prokes Covid-19
Sementara itu Kasat Intel Polres Paser, AKP Rahmad Wiwit Dianto menyampaikan, pelaksnaaan Pilkades tahun ini bersamaan dengan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024, sehingga perlu adanya antisipasi dini.
"BPD sebagai lembaga ditingkat desa yang membentuk panitia Pilkades, diharapkan melalui pembentukan awal panitia yang independen dan bertanggung jawab guna terwujudnya Pilkades aman, damai, sejuk, serta terhindar dari konflik," tutur Kasat Intel Polres Paser. (*)
Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.